Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Latifah
Ilustrasi wanita (unsplash.com/Anthony Tran)

Siapa pun pasti ingin, memiliki hidup yang bahagia dan terus berkembang. Dan itu mungkin, kok! Dengan menanamkan beberapa prinsip berikut ini dalam hidupmu, kamu bisa meraih itu. Ini dia beberapa prinsip hidup yang perlu kamu terapkan!

1. Sayalah yang bertanggung jawab dalam hidup saya

Jika prinsip ini telah kamu tanamkan, maka kamu gak akan menyalahkan siapa pun saat mengalami kondisi hidupmu yang gak sesuai harapan. Kondisi kariermu yang saat ini belum juga berkembang, kalau mau jujur, karena sikapmu juga, kan yang gak mau berinisiatif dan kerja asal-asalan.

Prinsip ini juga bisa memicumu untuk mengubah nasib. Kamu gak pasrah dengan kondisimu saat ini. Kamu percaya, dengan usaha dan doa, pasti kamu bisa meraih hidup yang lebih baik.

2. Tindakan bisa mengobati segalanya

Rasa khawatir, cemas, dan emosi negatif lain yang sering memicu stres, bisa hilang seketika jika kamu fokus pada tindakan. Alih-alih berkeluh kesah dengan situasimu yang gak membahagiakan, kamu memusatkan diri untuk cari penyelesaian supaya bisa keluar dari situasi tersebut. Hal itu lebih konkret, daripada cuma meratapi nasib.

3. Dengan belajar, saya akan bisa!

Ada banyak orang yang melewatkan kesempatan, bukan karena dia tidak bisa, tapi karena tak ada kemauan untuk belajar. Padahal, orang yang sudah profesional, butuh proses lama untuk bisa jadi ahli.

4. Selalu merawat diri, baik itu raga maupun jiwa

Kamu mungkin pernah melihat ada orang yang sudah lanjut usia, tapi masih terlihat bugar. Hal itu tentunya sudah ‘ditabung’ sejak lama, semenjak ia muda dulu. Karena ia selalu berusaha merawat kondisi jiwa raganya, saat tua, ia tinggal mendulang hasil.

Ketika banyak teman-temannya yang sudah lansia harus berjuang keluar-masuk rumah sakit, ia bisa dengan leluasa beraktivitas layaknya masih muda. Hidup pasti lebih bahagia, bukan ketika dijalani dengan kondisi sehat?

5. Tetap bersyukur walau susah

Hidup memang selalu naik turun. Kadang senang, ada kalanya susah. Namun, orang bahagia, paham benar, bahwa dibalik kesusahan itu, akan selalu ada hal yang patut disyukuri. Ini, yang menyebabkan mereka bisa bahagia, dan hidupnya maju. Karena rasa yakin, bahwa kondisi sulit itu gak selamanya. Cuma sementara!

Nah, buat kamu yang sudah bosan dengan kondisi hidup yang dari dulu begitu-begitu saja, coba deh terapkan prinsip di atas. Hidupmu bisa berubah!

Latifah