Kalau dipikir-pikir, apa yang kita lakukan selama ini, sebenarnya bermuara pada keinginan bahagia. Kamu kerja mati-matian, semua itu supaya bisa merasakan hidup dengan nyaman dan membuat diri jadi senang, kan?
Maka dari itu, jangan sampai karena kebiasaan buruk yang kamu lakukan, malah bikin hidupmu jadi sulit bahagia. Seperti beberapa kebiasaan buruk berikut ini, yang mesti kamu hindari. Apa saja?
1. Sering menghakimi diri sendiri
Saat orang lain berbuat salah, kamu pasti berusaha untuk membangkitkan semangatnya, agar kesalahan atau kegagalan yang baru dialaminya itu bisa jadi hikmah. Akan tetapi, ada kalanya kamu baik pada orang lain, tapi malah jahat pada diri sendiri.
Giliran kamu yang salah atau gagal, kamu malah menghakimi diri sendiri. Mengatakan kamu bodoh, nggak bisa apa-apa, dan bentuk bahasa kejam lainnya. Padahal, sikap seperti ini bisa mengikir kebahagiaanmu, lho!
2. Membandingkan diri sendiri
Kebiasaan buruk lain yang akan membuatmu sulit bahagia, adalah membanding-bandingkan diri sendiri dengan orang lain. Ingat, kamu dan mereka punya kondisi yang berbeda-beda.
Jika teman-temanmu sudah sukses, boleh jadi start dan metodenya berbeda. Makanya, hasilnya nggak sama. Daripada fokus pada pencapaian orang lain, mending pusatkan saja perhatianmu pada progress dirimu sendiri.
3. Tidak ikhlas menerima keadaan
Gak semua hal di dunia ini berada dalam kendalimu. Jadi, kalau dipaksakan ingin dikontrol, malah akan merusak kebahagiaanmu sendiri.
Cobalah belajar ikhlas menerima kondisi yang memang nggak bisa kamu ubah. Misalnya saja, kamu berharap cuaca hari ini cerah. Tapi kenyataannya, hujan deras. Terpaksa rencanamu jadi ambyar!
Ngomel-ngomel sendiri cuma bikin mumet saja. Lebih baik kamu fokus pada cari alternatif lain supaya rencanamu tetap terlaksana. Kalau nggak bisa juga, ya udah, pasrah. Memang sudah begitu jalannya.
4. Mengiyakan semua perkataan orang
Hidupmu bakal menderita, kalau ingin menyenangkan semua orang. Akhirnya apa pun opini orang lain, dituruti. Iya, kalau itu tepat. Kalau nggak tepat, kamu yang rugi.
Maka dari itu, kamu harus tegas dan punya prinsip. Supaya hidup nggak mengikuti dikte orang lain. Ketegasan ini, juga bisa mengundang respek dari orang-orang sekitarmu. Kamu jadi nggak disepelekan!
Nah, dari beberapa kebiasaan buruk di atas, mana yang sering kamu lakukan? Segera perbaiki, ya!
Baca Juga
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
Artikel Terkait
-
Menemukan Kebahagiaan Sejati dari Buku Bahagia Itu Sederhana Karya Sir John
-
Ulasan Buku Berani Bahagia, Raih Kebahagiaan Lewat Nalar Psikologi Sosial
-
Ulasan Buku 'Days of Happiness', Merancang Hari-hari Bahagia dalam Hidup
-
Ulasan Buku 30 Hari Mengubah Kebiasaan Buruk Karya Aisyah Nafiani
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam