Scroll untuk membaca artikel
Tri Apriyani | Latifah ..
Ilustrasi pria (pexels.com/Alena Darmel)

Hubungan asmara memang naik turun. Tadinya menggebu-gebu, lama-lama bisa bosan juga. Dan berikut ini, beberapa tanda kalau kekasih sudah dilanda kebosanan dalam hubungan. Apa saja?

1. Kurang antusias melakukan aktivitas bersama

Ingat ketika kalian masih di awal jadian dulu? Rasanya ingin selalu menghabiskan waktu bersama-sama. Tiap kali ada momen ketemuan, itu selalu yang kalian tunggu-tunggu.

Tanda kalau hubungan sudah dirasa membosankan oleh pasangan, adalah dia terlihat kurang antusias atau ogah-ogahan tiap kali diajak untuk melakukan aktivitas berdua. Ada banyak sekali alasan yang dia ungkapkan untuk menolak ajakan tersebut.

2. Kamu sudah tak lagi menjadi prioritasnya

Frekuensi telepon dan mengirim pesan sudah berkurang, frekuensi pertemuan menurun tajam, adalah contoh bukti kalau hubungan kalian sedang bermasalah. Kekasih yang selama ini selalu mencintaimu, sudah merasa hubungan kalian begitu-begitu saja.

Karena kebosanan inilah, ia jadi gak memprioritaskan kamu lagi. Lebih senang jalan bersama teman-teman atau keluarganya, atau malah kerja lembur di kantor.

3. Sudah memudarnya rasa penasaran

Jika dulu di awal jadian, kalau kalian ngobrol bisa menghabiskan waktu berjam-jam, kini selain jarang, kalaupun sudah teleponan, gak sampai memakan waktu lama.

Dulu, dia sering sekali bertanya tentang kehidupanmu, baik pribadi maupun mengenai keluarga. Atau bertanya tentang pengalamanmu hari itu. Hal tersebut disebabkan rasa penasarannya yang tinggi.

Rasa bosan, membuatnya tak merasa tertarik lagi untuk bertanya lebih jauh tentangmu. Sehingga durasi komunikasi pun berkurang.

4. Ponsel dijadikan “senjata”

Rasa cinta, membuat kalian bisa saling menghargai. Di antaranya, ketika sedang berbincang, berusaha menyimak satu sama lain.

Ini gak lagi terjadi pada obrolan kalian. Tiap kali bertemu, dia sering terlihat lebih tertarik dengan ponsel. HP seolah-olah dijadikan senjata supaya gak perlu mendengarkanmu dengan baik-baik.

Sikap-sikap tadi tentunya sangat menyakitkan, bukan? Ada baiknya, kamu sampaikan perihal tersebut pada pasangan. Sehingga, kalian bisa mencari jalan keluar dari rasa bosan dalam hubungan.

Misalnya, kalian bisa melakukan hal-hal menarik yang dari dulu cuma jadi sekadar wacana. Ini penting, supaya kegiatan kalian berdua gak cuma itu-itu saja.

Latifah ..