Seusai memboyong tiga piala kemenangan di AMA 2021, BTS kembali dinominasikan di Grammy Awards 2022.
Menyadur dari allkpop, BTS berhasil masuk dalam nominasi acara penghargaan bergengsi di dunia, Grammy Awards 2022. Adapun pada Selasa (23/11/2021) waktu setempat, Grammy Awards 2022 telah mengumumkan berbagai daftar nominasi. Lagi-lagi BTS kembali masuk dalam nominasi dan bikin bangga para AMY.
Kali ini, lagu hits "Butter" milik BTS berhasil dinominasikan untuk kategori '2022 Best Pop/Group Performance'. Sebelumnya, pada tahun lalu, BTS juga berhasil masuk dalam nominasi yang sama untuk pertama kalinya, lewat lagu "Dynamite".
Di tahun ini, BTS akan bersaing dengan sejumlah grup serta pop duo lainnya, seperti Tony Bennett dan Lady Gaga dengan lagu "I Get a Kick Out of You", Justin Bieber dan Benny Blanco dengan lagu "Lonely", Coldplay dengan lagu "Higher Power", serta Doja Cat & SZA dengan lagu "Kiss Me More".
Acara penghargaan Grammy Awards yang ke-64 ini dijadwalkan akan digelar pada 31 Januari 2022 mendatang, bertempat di Los Angeles, Amerika Serikat.
Adapun pada perhelatan Grammy Awards sebelumnya, BTS berhasil masuk ke dalam nominasi Grammy Awards 2021 untuk pertama kalinya dengan kategori Duo/Group Pop Performance lewat lagu “Dynamite”. Namun, BTS harus kalah dari Lady Gaga dan Ariana Grande yang menang melalui lagu “Rain on Me”.
Meskipun begitu, BTS sukses menjadi artis K-Pop pertama yang dinominasikan untuk Grammy. Selain itu, mereka juga menjadi artis Asia pertama yang masuk kategori Best Pop Duo/Group Performance yang sudah ada sejak tahun 2012.
Kekalahan di tahun lalu membuat BTS ingin mencetak target barunya, yakni dengan lagu hits berbahasa Inggris mereka, "Butter" untuk bersaing di Grammy Awards 2022.
Sementara itu, para ARMY (sebutan penggemar BTS) sangat mengharapkan kemenangan BTS dengan lagu "Butter" di perhelatan Grammy Awards 2022. Mereka berharap BTS dapat membawa pulang piala Grammy Awards yang selama ini dinantikan oleh RM cs dan ARMY juga pastinya. ARMY pun secara beramai-ramai juga turut memberikan dukungan terbaik kepada idol K-Pop kesayangan mereka ini.
Akankan BTS membawa pulang piala Grammy Awards 2022 yang sudah dinanti-nantikan? Mari kita nantikan hasil akhirnya dan semoga hasil terbaik bisa diraih BTS ya, chingu!
Tag
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Sesuai Keinginan, Haein LABOUM Bongkar Jenis Kelamin Calon Anak ke-2 Sambil Ucap Syukur
-
Han Seung Woo Hengkang dari IST Entertainment
-
Impian Lama Jadi Nyata, J-Hope BTS Siap Muncul di Variety Show I Live Alone
-
Min Hee-jin Mantap Ambil Langkah Hukum Usau Tinggalkan ADOR
-
24 Jam Diserang Suara Bising: Begini Kisah Penduduk Perbatasan Korsel-Korut yang Tak Bisa Tidur!
Lifestyle
-
3 Cleansing Balm Mengandung Salicylic Acid untuk Pemilik Kulit Berjerawat
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Oh Ye-ju yang Pas untuk Daily Wear!
-
3 Rekomendasi Milk Cleanser dari Brand Lokal Terbaik, Harga Mulai 8 Ribuan!
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
Terkini
-
Farhat Abbas Tantang Denny Sumargo Buktikan Rencana Bagi-Bagi Uang Donasi Agus ke Orang Lain
-
Membangun Hubungan Ditengah Bencana Serangan Zombie dalam Film 'Zombieland'
-
Membangun Sikap Kritis dalam Menangkal Ulasan Palsu di Google Maps
-
Bukan Kim Nam Gil, Drama Korea True Education akan Dibintangi Kim Moo Yeol
-
Malaysia Diminta Tak Tiru Strategi Timnas Indonesia di AFF 2024, Ada Apa?