Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Susanti ..
Ilustrasi pria berjas (pexels.com) / Mikhail Nilov

Menjadi seorang pemimpin di bidang apa pun, baik itu ranah pekerjaan, pemerintahan, ataupun keluarga, tak akan pernah mudah. Ada banyak tantangan yang mesti dilewati, dan tanggung jawab yang harus diemban.

Kamu patut berbangga diri bila kualitas-kualitas berikut ini ada padamu, karena bisa jadi pertanda kalau kamu sudah layak, lho, menjadi seorang pemimpin. Pengin tahu apa saja yang menjadi tanda-tanda itu? Mari simak pembahasan berikut ini!

1. Miliki integritas

Bukan seorang pemimpin yang baik, apabila ia mendorong bawahannya untuk melakukan cara apa pun, sekalipun melanggar aturan demi tercapainya tujuan. Salah satu ciri kalau kamu siap jadi pemimpin yang patut diteladani, yakni mempunyai integritas.

Kamu bukanlah tipe orang yang akan menghalalkan segala cara demi meraih apa diinginkan. Kamu selalu menjaga berada dalam jalur yang benar. Itu baru calon pemimpin sejati!

2. Miliki kemampuan komunikasi yang baik

Bila cara komunikasimu selama ini lebih cenderung memerintah dan memanfaatkan jabatan, itu pertanda kamu belum memiliki salah satu kualitas pemimpin yang baik, lho. Karena seorang pemimpin, mampu berkomunikasi secara efektif.

Pemimpin yang berwibawa mampu mendorong orang sekitarnya untuk menunjukkan performa maksimal tanpa harus bersikap arogan. Ketika ada yang berbuat salah, cukup ditegur sudah bikin bawahannya merasa bersalah, tanpa harus membentak segala. Karena pemimpin teladan, sangat paham bahwa tiap orang punya harga diri yang mesti dijaga, dan membentak bawahan, sama saja telah mempermalukan mereka.

3. Tegas dalam mengambil keputusan

Mengambil keputusan bukanlah hal yang mudah. Karena sudah kodratnya, tiap orang mengharapkan hasil yang terbaik. Karena alasan ini pula, ada banyak orang yang sulit bersikap tegas ketika mengambil keputusan, karena takut gagal.

Bila kamu termasuk orang yang bisa mengambil keputusan tanpa ragu, maka kamu sudah punya modal jadi pemimpin teladan, lho! Karena di antara tanggung jawab pemimpin yang berat, yakni meski cepat mengambil keputusan yang terbaik, terlepas nanti hasilnya sesuai harapan atau enggak.

Gimana, dari kualitas-kualitas tadi, mana saja yang sudah kamu punya? Pertahankan terus, ya!

Susanti ..