
Sebagai pemimpin di sekolah, kepala sekolah harus mampu menggerakkan seluruh sumber daya manusia untuk dapat bekerja secara maksimal. Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, Kepala Sekolah Dasar Nurul Qarnain Sukowono Jember perlu menerapkan bauran pemasaran untuk mengatur strategi promosi lembaga. Bauran pemasaran yang dimaksud fokus pada 4P, yaitu Product, Price, Place dan Promotion.
1. Product (Produk)
Product atau produk dalam dunia pendidikan maksudnya adalah program pendidikan yang ditawarkan kepada pengguna jasa untuk memenuhi keinginan atau kebutuhan mereka. Banyak wali murid yang merasa puas dengan program ekstrakurikuler yang telah dibuat oleh SD Nurul Qarnain yang tentunya atas arahan dan persetujuan kepala sekolah. Putra-putri mereka menjadi baik dan lancar dalam membaca al-Qur’an, bahkan bisa hafal Juz Amma.
Lulusan SD Nurul Qarnain banyak tersebar ke pondok pesantren besar di Jawa Timur, seperti di Gontor, Nurul Jadid (masuk program tahfidz dengan menguasai 2 juz), Al-Islah Bondowoso (masuk program tahfidz), Nurul Islam Antirogo (masuk program tahfidz), Wali Songo Situbondo (masuk program tahfidz), serta ada pula yang masuk SMP Negeri dan MTsN 6 Jember (masuk di kelas unggulan).
2. Price (Harga)
Price atau harga dalam pemasaran adalah jumlah uang yang harus dibayarkan oleh pengguna jasa sebagai timbal balik untuk mendapatkan layanan atau jasa yang diberikan oleh lembaga pendidikan. SD Nurul Qarnain bebas biaya. Tidak ada pemungutan uang sama sekali, baik uang SPP, iuran gedung, perawatan sarana prasarana atau pun lainnya. Hal ini berawal dari inisiatif pengasuh ingin mendidik putra-putri warga sekitar yang kurang mampu dalam pembiayaan.
3. Place (Lokasi)
Place merupakan salah satu strategi pemasaran yang berkaitan dengan tempat dimana lembaga pendidikan berada untuk melakukan aktivitas kegiatannya. Alasan-alasan wali murid menyekolahkan putra-putrinya ke SD Nurul Qarnain yang berkaitan dengan tempat; Pertama, sebab di lingkungan SD Nurul Qarnain suasananya asri dan sejuk. Kedua, karena SD Nurul Qarnain bertempat di lingkungan pondok pesantren yang diharapkan aliran keberkahannya. Ketiga, sebab letak SD Nurul Qarnain jauh dari jalan raya dan sungai, sehingga terhindar dari kebisingan yang dapat mengganggu keberlangsungan proses belajar dan mengajar. Juga tidak membuat khawatir para orang tua sebab putra-putri mereka tidak akan bermain di jalan raya dan sungai sehingga keamanan siswa betul-betul terjamin.
4. Promotion (Promosi)
Promotion atau promosi adalah suatu kegiatan sekolah dalam mengkomunikasikan program-program sekolah yang ditawarkan kepada pengguna jasa pendidikan. Dalam melaksanakan kegiatan promosi, selain menyebarkan brosur ke lembaga TK/RA, memasang spanduk dan baliho di tempat strategis, presentasi ke lembaga-lembaga sasaran, dan men-share pamflet lembaga ke media sosial, kepala sekolah juga melakukan promosi dengan berkunjung ke tokoh masyarakat.
Kepada mereka, kepala sekolah menyampaikan gambaran umum SD Nurul Qarnain yang meliputi program unggulan, biaya gratis, ruang kelas bersih, lingkungan asri, fasilitas yang dimiliki dan sebagainya. Serta mengadakan perlombaan pada event-event tertentu yang pesertanya adalah siswa-siswi TK/RA sekecamatan Sukowono, dengan maksud untuk memperkenalkan SD Nurul Qarnain.
Inilah 4 langkah yang telah ditempuh oleh Kepala Sekolah SD Nurul Qarnain Sukowono Jember dalam menjaga kualitas dan pelayanan guna memperkenalkan serta memasarkan lembaga kepada masyarakat luas.
Baca Juga
-
Perjuangan Ibu demi Susu Anak dalam Buku Perempuan yang Berhenti Membaca
-
Ngobrol Santai Soal Pendidikan Indonesia dalam Buku Kopi Merah Putih
-
Kisah Mayat Mendatangi Kantor Media Massa dalam Buku Klop karya Putu Wijaya
-
Rekomendasi HP Android yang Dibekali dengan Baterai Besar, Kuat Temani Aktivitas Seharian
-
Cek Perbandingan Kamera Samsung Galaxy S24 Ultra dan Apple iPhone 15 Pro Max
Artikel Terkait
-
Menkeu hingga Mensos Merapat ke Istana, Bahas Lebih Lanjut Sekolah Rakyat
-
Pemerintah Targetkan Sertifikat Lahan Sekolah Rakyat Selesai Paling Lambat 2 Bulan
-
Usai Ingin Kirim Siswa Bermasalah ke Barak Militer, Dedi Mulyadi Minta Pelajar Jalan Kaki ke Sekolah
-
Mensos Ungkap Tahapan Seleksi Calon Siswa Sekolah Rakyat, dari Verifikasi Data hingga Cek Kesehatan
-
7 Rekomendasi Parfum Alfamart untuk Anak Sekolah, Ramah Kantong Pelajar
Lifestyle
-
Dear Parents, Ketahui 5 Risiko Tersembunyi Penggunaan Aplikasi AI pada Anak
-
4 Ide Pilihan OOTD Stylish ala Sana TWICE, Dari Elegan sampai Playful Style
-
4 Ide Gaya Chic ala Liz IVE yang Bisa Kamu Tiru untuk Tampil Memesona!
-
4 Padu Padan Daily Outfit ala Haechan NCT, Effortless Tapi Tetap Catchy!
-
4 Inspirasi Outfit Nyaman ala Natty KISS OF LIFE untuk Aktivitas Harianmu!
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Puisi, Ini Makna Lagu Close Your Eyes Bertajuk All My Poetry
-
Review Anime Drifter, Tokoh Sejarah Terkenal Adu Pedang di Dunia Fantasi
-
Kim Tae Ri dan Hong Kyung Debut Dubbing di Film Animasi Lost in Starlight
-
Gaeun eks MADEIN Laporkan CEO Agensi Atas Dugaan Pelecehan Seksual
-
Sinopsis Drama Oh My Ghost Client yang Dibintangi Jung Kyung Ho dan Seol In Ah