Saat liburan panjang selama tiga hari kemarin, ada salah satu tujuan wisata yang kerap ramai dikunjungi oleh banyak wisatawan. Nama lokasi wisata itu adalah puncak yang mana merupakan kawasan pegunungan masih berada di dalam wilayah kabupaten Bogor dan Cianjur Jawa Barat.
Di kawasan puncak ini ada banyak fasilitas menarik yang tersedia untuk para pengunjung yang datang, seperti villa, hotel, kafe, rumah makan, kendaraan umum, tempat ibadah, dan masih banyak lagi. Melansir dari pinhome.id, berikut adalah tiga tempat wisata menarik di kawasan puncak yang sayang untuk dilewatkan.
1. Taman Wisata Alam Gunung Pancar
Taman wisata alam gunung pancar merupakan objek wisata yang berupa hutan pinus berlokasi di kecamatan Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.
Lokasinya yang berada di ketinggian 800 mdpl, di taman ini kalian akan disuguhi oleh pemandangan hutan pinus menjulang tinggi dan berjajar rapi bak negeri dongeng dengan udara yang masih sejuk alami. Maka tak heran apabila, taman wisata alam gunung pancar ini kerap dijadikan lokasi pre wedding.
2. Telaga Biru Cipanas
Selain taman, di kawasan puncak adapula tempat wisata berupa telaga bernama Telaga Biru Cipanas.
Memiliki luas 500m2, danau ini berlokasi di ketinggian 1575 mdpl dan masih masuk dalam kawasan taman nasional gunung gede. Sesuai dengan namannya, di tempat ini kalian bisa melihat pemandangan alam yang indah dan disuguhi danau telaga berwarna biru.
Selain itu, kita juga bisa melihat pemandangan berupa pepohonan tinggi dan juga hawa sejuk yang bisa sejenak untuk melepas rasa penat dari aktifitas sehari-hari.
3. Puncak Pass Cipanas
Sesuai dengan namanya, ini adalah tempat wisata yang menyuguhkan pemandangan berupa hamparan kebun teh indah dan menawan.
Kemudian, kita pun dapat merasakan udara sejuk nan asri di puncak pass ini sekaligus bisa melepas penat dari aktifitas sehari-hari.
Demikianlah tadi tiga wisata pilihan di kawasan puncak, tertarik untuk berkunjung?
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Desa Wisata Pulesari, Tawarkan Suasana Asri dengan Banyak Kegiatan Menarik
-
Ibis Styles Bogor Raya Suguhkan Liburan Keluarga Stylish dan Seru: Akses Mudah, Desain Menawan
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
5 Tempat Wisata di Garut yang Lagi Hits, Cocok Dikunjungi Saat Libur Paskah
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern