Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Juandi Manullang
Ilustrasi gambar wanita mandiri (pexels/amina-filkins)

Menjadi manusia mandiri adalah harapan banyak pihak. Soalnya, dengan kemandirian mampu membawa kita menjadi pribadi yang baik.

Kemandirian itupun diidentikkan dengan mampu membiayai hidup sendiri dan tidak lagi mengharapkan orangtua maupun keluarga lainnya.

Apalagi jikalau kita sedang di perantauan, pasti harus hidup mandiri. Jika tidak maka kita akan menderita dan meminta-minta dari orang lain.

Dalam kesempatan ini pula, perlu kita ketahui bagaimana tipe wanita mandiri:

1. Mampu memanajemen keuangan

Wanita yang mandiri adalah wanita yang mampu memanajemen keuangan dengan baik. Biasanya, seorang wanita lebih hebat dalam mengatur keuangannya dibandingkan seorang pria. 

Oleh karena itu, seorang wanita dapat membuat pengeluaran tidak melebihi pemasukan atau pendapatan. Seorang wanita mandiri tentu mampu melakukan itu.

2. Berjualan online

Tipe wanita yang mandiri kedua adalah mampu mencari pekerjaan tambahan, salah satunya dengan berjualan online. Hal itu dilakukan agar dapat mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Kita ketahui bagaimana harga sembako yang kadang naik drastis dan kadang normal. Ketika harga sembako naik, banyak orang yang menjerit. Sebab itu, untuk mencukupi hal tersebut bisa dilakukan dengan berjualan online.

3. Mampu menabung

Tipe ketiga dari wanita mandiri adalah mampu menabung. Harus kita sadari bahwa namanya menabung itu sangatlah sulit. Kadang kita tergoda dengan barang-barang mewah sehingga kita ingin membelinya.

Alhasil, uang habis dan tidak ada sisa untuk ditabung. Padahal, menabung itu tindakan menyisihkan sebagian uang untuk masa yang akan datang.

4. Menyikapi masalah dengan positif

Tipe wanita mandiri yang keempat adalah mampu menyikapi masalah dengan positif. Semua orang pasti pernah merasakan masalah, tetapi kadang tak bisa diselesaikan dan ada juga yang bisa menyelesaikan.

Terutama bagi wanita mandiri yang menyelesaikan masalah pribadi dengan positif dan terselesaikan dengan baik. Tidak memakai kekerasan dan marah-marah kepada orang lain sehingga timbul pertengkaran. 

Keempat tipe wanita itu bisa kita lihat kedalam diri masing-masing, apakah sudah masuk tipe wanita mandiri atau tidak. Tapi semuanya itu dapat terwujud ketika kita mempelajari sebagai wanita yang mandiri. Tentu kita bisa, karena ada kemauan yang kuat disitu ada jalan.

Juandi Manullang