Cinta sejati membutuhkan waktu untuk bertumbuh. Dari saling mengenal lebih dalam, kalian jadi bisa semakin memahami satu sama lain. Itulah kenapa jatuh cinta yang terlalu cepat umumnya akan berarah pada hubungan asmara yang gak awet. Sering banget putus sambung.
Nah, agar kamu bebas dari siklus putus sambung yang melelahkan, coba deh lakukan langkah ini untuk mencegah jatuh cinta terlalu cepat. Mari disimak!
Langkah Mencegah Jatuh Cinta Terlalu Cepat
1. Cara tahu dulu tentang pasangan
Memiliki ketertarikan atau kekaguman pada seseorang, misalnya karena prestasi atau fisiknya sangatlah wajar. Akan tetapi, jangan jadikan ini sebagai landasan satu-satunya kenapa kamu menjalin hubungan asmara karena bisa berdampak buruk. Hubungan kalian terancam gak akan langgeng.
Cobalah memberi waktu lebih lama untuk masa pendekatan. Dengan begitu, kamu jadi bisa mengenal lebih jauh mengenai karakternya sehingga bisa ditentukan apakah sekiranya cocok berpasangan dengannya atau enggak.
2. Hindari komunikasi yang terlalu intens saat masa PDKT
Hindari berkomunikasi terlalu sering, misalnya setiap hari berkirim pesan atau teleponan saat PDKT. Hal tersebut akan membuatmu sangat terikat dengannya sehingga sulit berpikir jernih.
3. Minta saran dari orang-orang yang sudah mengenalnya
Apabila kamu tahu kalau dia memang tertarik dan berniat untuk menjalin asmara, maka tak ada salahnya untuk meminta saran dari orang-orang yang sudah mengenalnya. Hal ini supaya kamu bisa mendengar bagaimana pendapat mereka terhadap gebetanmu itu.
Apakah dia memang pribadi yang sungguh-sungguh baik. Karena bisa saja di depanmu baik, tapi ternyata sikapnya ke orang lain kasar. Tentunya kamu gak mau hal ini sampai terjadi, kan?
4. Ajak kencan berbarengan
Umumnya kencan dilakukan hanya berdua. Akan tetapi, tak ada salahnya kamu melakukan kencan berbarengan dengan teman-teman yang lain. Hal ini supaya kamu bisa menilai sikapnya dengan lebih netral dan dapat melihat sendiri bagaimana interaksinya dengan lingkaran pertemananmu.
5. Sibukkan diri dengan hal lain
Cobalah sibukkan diri dengan hal lain sehingga pikiranmu gak hanya diisi dengan persoalan asmara. Cara ini dapat membuatmu berpikir dengan logis untuk menilai apakah memang dia calon pasangan yang baik atau enggak.
Semoga uraian tadi cukup untuk membantumu tak jatuh cinta terlalu cepat, ya. Ingat, lho, segala hal yang dilakukan dengan terburu-buru biasanya hasilnya gak akan baik. Jadi, pertimbangkan matang-matang, ya!
Tag
Baca Juga
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Selain Kamila Andini, Sutradara Riri Riza Juga Diduga Sentil Pejabat Kementerian Kebudayaan yang Telat Datang ke Acara
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua