Sikap cuek umumnya diasosiasikan dengan hal negatif. Kenyataannya, gak semua sikap cuek itu buruk, lho. Begitu pula dengan pasangan cuek.
Berikut akan dibahas beberapa kelebihan dari pasangan yang cuek. Mari disimak biar kamu tahu kelebihan punya pasangan cuek.
1. Hubungan jadi gak membosankan
Sesuatu yang dilakukan terus-menerus lama-lama bisa bikin bosan. Begitu juga dengan perhatian dari pasangan.
Di antara sikap cuek pasangan adalah jarang memberikan perhatian. Akan tetapi, justru karena perhatiannya jarang-jarang itulah jadi terasa istimewa sehingga bikin hubungan kalian jadi gak membosankan. Selalu ada kejutan darinya tanpa disangka-sangka.
2. Hubungan jadi minim pertengkaran
Salah satu ciri orang cuek, yakni malas membesar-besarkan masalah. Justru karakter ini menjadi nilai plus di dalam hubungan cinta.
Sikapnya yang cuek membuatnya gak begitu peduli dengan perkara remeh. Hubungan kalian jadi jarang sekali diisi dengan pertengkaran akibat hal sepele. Jalinan cinta kalian pun jadi damai!
3. Pasangan yang cuek umumnya setia
Kelebihan punya pasangan cuek ketiga yakni ada kemungkinan dapat yang setia. Orang yang cuek biasanya gak suka dengan drama atau hal yang bikin hidup jadi ribet. Itu sebabnya, pasangan cuek biasanya setia. Ia gak mau memperumit hidup dengan berselingkuh.
4. Kamu jadi lebih bebas
Keuntungan selanjutnya dari pasangan yang cuek, yakni kamu jadi lebih bebas melakukan apa pun yang diinginkan. Orang yang cuek umumnya punya aktivitas sendiri, itu sebabnya dia pun akan menghargai keinginanmu untuk memiliki waktu sendiri.
Justru sikap seperti ini bisa bikin hubungan jadi sehat. Kalian berkomitmen, tapi tetap menjaga kebebasan pribadi.
5. Hubungan cinta jadi lebih sehat
Salah satu penyebab hubungan asmara jadi toksik adalah sikap posesif pasangan. Hal inilah yang kemudian menjadikan pasangan cuek justru patut disyukuri.
Orang cuek umumnya gak terlalu menuntut, karena dia pun sibuk dengan urusannya sendiri. Sikapnya ini malah bikin hubungan kalian jadi sehat karena dia jadi gak posesif.
Walau ada banyak kelebihan dari pasangan cuek, tetapi pastikan cueknya jangan sampai berlebihan, ya. Karena kalau sudah sampai berlebihan bakal bikin kamu lelah mental akibat merasa harus berjuang sendirian di hubungan yang sedang kalian jalani.
Baca Juga
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Selain Kamila Andini, Sutradara Riri Riza Juga Diduga Sentil Pejabat Kementerian Kebudayaan yang Telat Datang ke Acara
-
Ulasan Buku Perkabungan untuk Cinta, Ungkap Perasaan Duka Saat Ditinggalkan
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Donne Maula Raih Piala Citra, Yura Yunita Beri Respon Tak Terduga:Sayang, Kamu Lupa...
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?