Bagi mahasiswa yang sudah berada dipuncak semester atas, pastinya sudah harus di persiapkan untuk menghadapi penulisan skripsi. Untuk mendapatkan kelulusan dan juga gelar karena sudah melakukan pembelajaraan kuliah selama waktu yang di jalani harus mengikuti ujian akhir atau sidang skripsi.
Menulis skripsi tentunya butuh dorongan motivasi yang kuat serta kondisi yang baik, oleh karena itu untuk pengambilan judul skripsi mahasiswa diharapkannya bisa mengambil judul yang sangat ia sukai atau ia cepat pahami.
Namun, perjalanan untuk menulis skripsi sendiri tidak selalu mulus seperti yang diharapkan. Banyak sekali kendala yang mulai muncul. Salah satunya saat kondisi menjadi lelah dan kebingungan untuk melanjutkan penulisan skripsi.
Yuk, simak sebentar 3 tips mengatasi 'stuck' saat menulis skripsi:
1. Istirahat dan Jernihkan Pikiran
Menulis skripsi membutuhkan kondisi tubuh dan mental yang cukup kuat, jangan membuat diri dan tubuhmu merasa kelelahan. Jika kamu sudah cukup lelah karena menulis skripsi, tutuplah laptopmu dan istirahat sebentar.
Kamu bisa pergi keluar rumah atau kamar kos untuk menghirup udara segar. Makan di sore hari sambil melihat langit senja juga bisa membuatmu merasa bugar.
Menonton film atau mendengar lagu juga mampu membantumu untuk keluar dari kondisi 'stuck' menulis skripsi, kamu bisa luangkan waktumu untuk beristirahat dan melakukan aktivitas lainnya. Setelah cukup kamu bisa melanjutkan skripsimu kembali.
2. Berdiskusi dengan Teman Dekat
Teman dekat kita yang memiliki perspektif dan tujuan hidup yang sama tentunya bisa membuat kita bisa kembali memiliki ide-ide brilian yang bisa kita tuangkan untuk menulis.
Siapa bilang bertemu teman dekat hanya saat bersenang-senang saja? Jauhkan pikiran itu, kamu bisa berdiskusi mengenai skripsimu dan mencatat beberapa saran positif yang membangun dari mereka.
Terutama jika kalian memiliki jurusan yang sama, kamu juga bisa meminta pendapat apakah tulisan dan penjelasan mengenai topik skripsimu sudah cukup atau belum.
Hal itu sangat membantu dan mengurangi tingkat ketidakpercayaan dirimu berkat dorongan dukungan yang diberikan beberapa teman dekat, tentunya kalian bisa saling mendukung satu sama lain.
Percaya deh, kalau ketemu dan memiliki teman dekat yang bisa menemanimu serta mendukungmu di waktu masa skripsian itu sangat memberikan dampak positif padamu.
3. Membaca Buku Motivasi
Saat kamu membaca buku mengenai Kehidupan yang berhubungan dengan Motivasi Kehidupan, kamu pasti akan sangat merasakan suatu ikatan yang sama dengan kehidupanmu.
Membaca buku motivasi juga mampu membuatmu untuk membuat wawasanmu semakin luas, membuat hati dan jiwamu tenang dan juga memberikan inspirasi padamu.
Hal itu akan berdampak baik untuk kamu yang sedang mengalami 'stuck' dalam menulis, kamu akan diberikan energi positif lewat bacaan yang kamu baca untuk segera mendapatkan ide-ide cemerlang lainnya yang bisa kamu kaitkan dengan topik skripsimu.
Inilah 3 tips mengatasi 'stuck' saat menulis skripsi, jangan mudah menyerah dan tetap semangat untuk menjalani kehidupanmu. Semoga sukses!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Jokowi Ternyata Wisuda Dulu Baru Serahkan Skripsi ke UGM, Roy Suryo: Itu kan Aneh
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
THR Ludes Pasca Lebaran? Simak Tips Kelola Keuangan Agar Usaha Tidak Boncos
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?