Seorang istri yang merasa dicintai oleh suaminya akan memberikan respons sama. Dia pun akan selalu berusaha membuatmu merasa dicintai. Itu sebabnya, dia jadi lengket terus sama kamu.
Untuk membuat istri jatuh cinta setiap hari sebenarnya gak rumit, kok. Dengan beberapa kiat sederhana berikut ini sudah bisa membuat istrimu merasa dicintai, lho. Yuk, disimak!
1. Jadi seorang suami gentleman
Kamu bisa memulai dengan memperlakukan istri layaknya kamu memperlakukan saudara perempuan, ibu, atau kaum hawa lainnya yang kamu sayangi. Salah satunya dengan bersikap gentleman.
Gimana caranya? Gampang, kok, misalnya dengan membawakan barang belanjaan yang berat saat kalian lagi jalan bareng, atau membukakan pintu untuknya. Tindakan simpel tapi sangat berarti bagi seorang istri, lho.
2. Memasakkan makanan untuknya
Jika biasanya istri yang selalu memasakkan makanan untukmu, tak ada salahnya sesekali lakukan hal sebaliknya. Apalagi kalau yang dimasak adalah menu favoritnya. Dia bakal senang, lho.
3. Berikan pijatan untuknya
Setelah capek seharian dengan berbagai tugas kantor ataupun tugas domestik, istri akan sangat merasa disayang apabila kamu memijatnya. Gak mesti sampai yang ribet harus seperti pijatan profesional, kok. Cuma dengan memijat kepala serta bagian leher sudah bikin dia bahagia.
4. Melayani diri sendiri saat dia lelah
Kalau biasanya sepulang kerja kamu selalu disuguhi teh manis buatan istri, tak ada salahnya sesekali buat sendiri. Terutama ketika kamu melihat istri sedang kelelahan. Gestur simpel seperti ini sudah begitu berarti untuknya, lho, karena menandakan kalau kamu perhatian dan peduli.
5. Bantu mengerjakan tugas domestik
Sekalipun istri menjadi ibu rumah tangga penuh, dan kamu bertugas pencari nafkah, bukan berarti semua tugas domestik ditimpakan padanya. Kamu pun harus membantunya, lho, dan hal itu bisa bikin istri bahagia. Kamu akan dianggap sebagai suami idaman!
6. Genggam tangannya di depan umum
Ketika sedang jalan-jalan, cobalah untuk genggam tangannya. Bahasa tubuh seperti ini menandakan kalau kamu mencintainya, dan dia akan sangat bersyukur akan hal itu.
Dari uraian tadi sekarang percaya, kan, kalau untuk membuat istri merasa dicintai gak harus ribet-ribet, kok. Gimana, siap mencoba?
Tag
Baca Juga
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
-
4 Sinyal Kuat Waktunya Kamu Resign dari Pekerjaan, Underpaid!
-
5 Hal Terlarang saat Menggunakan Komputer Kantor, Awas Bisa Dipecat!
-
Mereka yang Disenangi Banyak Orang Biasanya Punya 4 Kebiasaan Ini!
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Dua Alasan untuk Tidak Jatuh Cinta, Plot Twist-nya Tak Terduga!
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Pekerjaan Suami Mira Hayati, Kini Istri Tak Ditahan Walau Tersangka Skincare Positif Merkuri
-
Perjalanan Cinta Alshad Ahmad dan Tiara Andini, Lama Tak Terlihat Kini Diduga Liburan Bareng ke Jepang
-
Istri Pejabat Menyala, Outfit Nagita Slavina Saat Resmikan Restoran Dipuji
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Serum Lokal yang Mengandung Mugwort, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
3 Produk Eksfoliasi dari Cleora Beauty untuk Kulit Sensitif hingga Jerawat
-
5 Ide Mix and Match Denim ala Mim Rattanawadee untuk Tampilan yang Trendi
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
4 Varian Sunscreen dari NPURE, Ada Bentuk Spray hingga Powder
Terkini
-
Teka-teki Eliano Reijnders Dicoret STY dari Skuad, Ini Kata Erick Thohir
-
Pilihan Hidup Sendiri: Ketika Anak Muda Memutuskan Tidak Menikah, Salahkah?
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
3 Rekomendasi Film Kolaborasi Memukau Ryan Gosling dan Emma Stone
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Garuda Belum Pernah Menang?