Gak sedikit yang sudah berharap akan bahagia bersama pasangan, ternyata kenyataan berkata lain. Hubungan cinta bukannya menyenangkan, malah bikin gak nyaman. Inilah alasan kenapa harus peka terhadap karakter pasangan, dan itu bisa dikenali sejak baru jadi gebetan.
Lalu, seperti apa tanda-tanda gebetan yang berbahaya karena bisa mengarah pada hubungan asmara yang toksik? Berikut akan dijelaskan lebih lanjut. Simak, ya!
1. Temperamen
Hati-hati dengan gebetan yang temperamen, karena sikap tersebut dapat mengindikasikan kalau ia gak bisa mengendalikan amarah. Orang yang susah mengendalikan amarah biasanya nanti akan melibatkanmu pada hubungan yang penuh kekerasan. Gak hanya kekerasan verbal, tapi juga kekerasan fisik.
2. Terlalu cemburu
Perilaku gebetan yang berbahaya selanjutnya, adalah terlalu cemburu. Bagaimana cara mengetahuinya? Perhatikan, apakah dia sering mengecek aktivitasmu, atau ketika kamu jalan bersama teman atau yang lain raut wajahnya jadi masam? Nah, hal itu dapat mengindikasikan kalau dia gampang cemburu.
3. Terlalu mengendalikan
Ciri lain dari perilaku toksik dalam hubungan, adalah gila kontrol. Orang seperti ini memperlakukan pasangannya layaknya barang milik. Jadi, harus selalu menuruti kehendaknya, dan itu yang bikin hubungan jadi tersiksa.
Kalau kamu nekat jadian dengan gebetan seperti ini, kemungkinan besar nantinya hubungan gak bakal bahagia. Semua sisi kehidupanmu harus sesuai dengan kehendaknya. Yakin, ingin hidup seperti itu?
4. Manipulatif
Pasangan yang manipulatif umumnya gak peduli apakah perbuatannya itu akan membuatmu sakit hati atau enggak. Selama tujuannya tercapai, ia akan melakukan apa aja.
Kamu patut waspada dengan gebetan yang senang berbohong. Hal itu saja sebenarnya sudah jadi ‘lampu merah’ kalau kepribadiannya bermasalah. Orang yang suka berbohong, biasanya juga manipulatif, lho.
5. Gak bisa menghormati orang lain
Dalam hubungan cinta harus ada saling menghormati apabila ingin asmara tersebut bertahan lama. Oleh karena itu, jangan terpesona dengan pasangan yang sudah terbukti gak bisa menghormati orang lain, misalnya bersikap meremehkan terhadap pelayan karena dianggap punya status lebih rendah.
Perilaku gak sopan bisa mencerminkan karakter sebenarnya, lho. Gak usah heran apabila dia pun akan berlaku sama nantinya ketika perasaan ketertarikannya padamu sudah mulai terkikis.
Itu dia beberapa ciri gebetan yang sebaiknya dihindari. Berbahaya bagi kesehatan mentalmu!
Tag
Baca Juga
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
Artikel Terkait
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Kumpul Kebo Marak di Indonesia, Kasus Paling di Daerah Ini
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
Lifestyle
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua