Apakah saat ini kamu sedang menjalani hubungan tak setara, di mana cowokmu selalu menjadi bagian yang diberi, bukan memberi? Memang, semestinya dengan orang yang kita sayang gak pakai pamrih.
Hanya saja, hubungan yang sehat mengharuskan ada keseimbangan antara masing-masing. Bila selama ini cuma salah satu pihak saja yang selalu berkorban, sementara yang lain hanya jadi pihak penerima, bisa menandakan ada masalah. Bisa jadi, cowokmu itu gak cinta, cuma sekadar suka aja.
Lalu, bagaimana caranya mengetahui cowok yang hanya sebatas suka? Berikut akan dijelaskan lebih lanjut. Yuk, disimak!
1. Selalu lupa hari jadi atau hari ulang tahunmu
Harus diakui, untuk urusan merayakan hari jadi atau hari-hari penting lainnya biasanya cowok lebih cuek. Akan tetapi, cowok yang serius dalam hubungan dan menghargaimu sebagai pasangan pasti akan mencari cara gimana bisa mengingatnya.
Apalagi dengan kecanggihan teknologi saat ini. Tinggal dicatat di kalender, nanti alarm akan menyala. Jadi, sebenarnya gak ada alasan untuk melupakan hari atau hari penting bagimu, misalnya hari ulang tahunmu. Padahal, selama ini kamu selalu ingat hari ulang tahunnya.
Sikap abainya ini kalau selalu terulang menandakan memang gak ada usaha darinya. Kondisi tersebut bisa menjadi sinyal kalau perasaannya ke kamu sekadar suka, gak sampai benar-benar cinta.
2. Kalau membalas pesanmu lama banget
Kalau kamu sampai tak pernah berharap dia akan langsung membalas pesan, sebenarnya hal itu juga bisa jadi tanda kalau dia gak menganggapmu penting, lho. Kalau dikirim ketika jam kerja memang masuk akal jika tak langsung dibalas. Tapi, dia kan bisa membalasnya saat istirahat makan siang.
Masa iya, pacaran sudah bertahun-tahun tiap istirahat kerja gak pernah sempat untuk membalas pesanmu. Harus nunggu sampai keesokan hari baru direspons.
3. Pendapatmu sering dianggap angin lalu
Apakah ketika berdiskusi dia sering meremehkan pendapatmu? Hati-hati, perilaku ini gak bisa dianggap remeh. Sikap gak sopan tersebut bisa disebabkan memang dia toksik, sehingga merendahkanmu, atau bisa pula karena gak begitu peduli akibat perasaannya cuma suka saja.
Jangan berlama-lama menjalin hubungan dengan cowok seperti ini. Kalau diteruskan, peluang kecewanya besar sekali. Sayangi dirimu, ya!
Baca Juga
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
Artikel Terkait
-
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Selain Kamila Andini, Sutradara Riri Riza Juga Diduga Sentil Pejabat Kementerian Kebudayaan yang Telat Datang ke Acara
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam