Tinggal bersama dengan siapa setelah menikah menjadi salah satu topik pembahasan yang harus didiskusikan bersama pasangan sebelum menikah. Pasalnya sangat penting untuk mendapatkan kenyamanan dalam membina kehidupan berumah tangga. Salah satu faktor yang menjadi penunjang kenyamanan tersebut adalah tempat tinggal.
Beberapa keputusan yang biasanya dijadikan pilihan antara lain tinggal bersama orang tua, mertua, membeli rumah, membangun rumah, mencicil rumah, atau mengontrak rumah. Bagi pasangan yang belum memikirkan perihal menikah, urusan tempat tinggal mungkin menjadi poin nomor sekian untuk dipertimbangkan. Padahal hal ini sangat penting dan patut untuk dijadikan sebuah prioritas.
Nah, dari sekian pilihan tersebut, ada beberapa pasangan yang memilih untuk tinggal bersama dengan mertua. Mungkin terkesan sedikit horor bagi yang punya pengalaman buruk tentang itu. Namun, berikut ini beberapa alasan yang membuat seseorang berkenan untuk tinggal bersama dengan mertua.
1. Mendapatkan anak bungsu
Meskipun tidak semuanya, tapi seringkali anak bungsu ditugaskan untuk menemani orang tuanya. Sehingga ketika kamu mendapatkan pasangan seorang anak bungsu, kamu memiliki tugas yang sama untuk menemani orang tuanya.
Namun demikian tetap tidak ada salahnya bagi anak bungsu kalau ingin punya rumah sendiri. Asalkan dengan jarak yang tidak jauh dengan orang tua dan pastikan membuat jadwal yang rutin untuk mengunjunginya. Jangan sampai orang tua merasa kesepian karena sendirian.
2. Hanya punya orang tua tunggal
Ketika kamu mendapatkan pasangan yang punya orang tua tunggal, maka biasanya kamu dan pasangan akan diminta untuk menemani orang tua saja. Tidak boleh pergi jauh-jauh.
Ketika kamu memiliki seorang pasangan dengan orang tua tunggal, tentu kamu tidak akan tega untuk meninggalkan mertuamu sendirian, bukan? Bagaimanapun orang tua pasangan adalah orang tuamu juga.
Ada satu solusi ketika kamu memang punya pekerjaan yang jauh atau harus tinggal beda kota, ajaklah mertua. Sehingga kamu tidak akan terbebani harus terkurung di satu tempat. Kamu bisa pergi kemanapun dan kamu akan tenang karena mertua ada di sampingmu.
3. Berhemat
Tidak jarang, beberapa pasangan juga memilih untuk tinggal bersama mertuanya sebagai salah satu upaya menghemat pengeluaran. Ibaratnya, berjuang dulu untuk mengumpulkan uang demi membangun rumah sendiri, dengan keringat sendiri. Sebelum itu, tinggal satu atap dengan mertua menjadi salah satu proses yang harus dilewati demi masa depan yang jauh lebih baik.
Nyatanya, terkadang ketika bersama orang tua, kita akan punya pengeluaran yang sangat kecil. Beberapa hal memang sangat terbantu. Makanya kita bisa banyak menabung.
4. Mertua dalam keadaan sakit
Mertua yang sedang sakit dan butuh perawatan optimal juga sering menjadi alasan seseorang untuk berkenan tinggal di rumah mertua. Ibaratnya, sebagai bentuk bakti dan menemaninya di masa tua.
Karena seringkali orang yang sedang sakit akan senang ketika dekat dengan anak-anaknya. Apalagi melihat anak-anaknya yang punya keluarga rukun dan bahagia. Orang tua juga akan senang mendengarnya. Dan menjadikannya lebih semangat untuk sembuh dan pulih dari penyakitnya.
Itu dia 4 alasan yang membuat seseorang berkenan tinggal bersama mertua. Ya, selain konsekuensi ada pula wujud bakti kepada mertua yang juga orang tua serta kepada pasangan.
Tag
Baca Juga
-
Fenomena Mager di Pertengahan Ramadan, Ini 4 Penyebabnya!
-
5 Langkah Jitu agar Keuangan UMKM Tetap Sehat di Bulan Ramadan
-
5 Tips Ramadan Produktif ala Gen Z : Tetap Aktif Ibadah Maksimal!
-
Mau Tajir Mendadak? Ini 5 Bisnis Ramadan yang Selalu Laris Manis!
-
5 Strategi Keuangan di Bulan Ramadan yang Harus Kamu Kuasai
Artikel Terkait
-
Kronologi Ibu Mertua Faank Wali Meninggal Dunia Usai Umrah, Sempat Dioperasi Karena Batu Ginjal
-
Istri Faank Wali Sudah Berfirasat Sang Ibu Akan Meninggal Dunia Usai Umrah
-
Ibu Mertua Meninggal Usai Ibadah Umrah, Faank Wali Bicara Tentang Kepergian yang Indah
-
Peringkat Terbaru Film Indonesia yang Tayang saat Lebaran, Norma Makin Tergelincir?
-
Kisah Norma Risma Versi Amerika, Suami Selingkuh dengan Mertua Hingga Punya 2 Anak
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya