Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Rizky Melinda Sari
Ilustrasi menolak (Pixabay.com)

Setiap manusia memiliki batasan energinya masing-masing. Ada yang bisa beraktivitas seharian dari pagi hingga petang, dan masih memiliki cadangan energi untuk hang out dan melakukan pekerjaan lainnya di malam hari. 

Namun, ada juga beberapa individu yang mudah merasa lelah bahkan setelah melakukan aktivitas yang tidak terlalu berat. Diri kita sendirilah yang bisa mengenali sejauh mana energi kita bisa berfungsi dengan baik. 

Salah satu cara untuk menjaga energi adalah dengan menggunakannya dengan bijak. Jika kita sendiri tidak bisa memanfaatkan energi yang kita miliki dengan baik, akan ada banyak pekerjaan dan tugas yang terbengkalai dan tidak terselesaikan. 

Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat menguras energimu begitu saja, jadi ada baiknya jika kita menghindari atau minimal mengurangi hal-hal berikut ini. 

1. Terlalu banyak mengonsumsi berita negatif

Di pagi hari, jangan langsung membuka akun gosip atau membaca berita negatif secara berlebihan. Hal ini hanya akan berpengaruh pada energi yang kita miliki.

Berita negatif yang kita baca di pagi hari tanpa sadar akan mengikuti dan memengaruhi keseharian kita selama belasan jam ke depan. 

2. Terlalu memprioritaskan orang lain

Sikap saling membantu memang baik dan harus kita jaga, tetapi kita juga harus bisa menentukan urutan prioritas terhadap diri sendiri.

Jika kita terlalu fokus membantu orang lain tanpa memperhatikan prioritas sendiri, yang ada energi kita akan habis sebelum kita bisa menyelesaikan tugas kita sendiri. 

3. Terlalu banyak terpapar media sosial

Salah satu penyebab cepatnya energi kita terkuras habis adalah karena terlalu lama terpapar media sosial. Berita dan hiburan yang tiada habisnya seperti Instagram dan YouTube hanya akan menghabiskan energi kita secara percuma jika kita tidak bisa membatasi penggunaannya. 

4. Tidak bisa berkata tidak

Terkadang sama sekali tidak masalah untuk menolak permintaan tolong dari orang lain. Jika kita terus menerus mengiyakan segala hal, padahal kita sendiri tahu bahwa energi kita terbatas, hanya akan membuat diri kita kelelahan dan pekerjaan tidak akan berjalan maksimal. 

5. Mengabaikan kebutuhan dasar

Cara untuk menjaga energi agar tetap terjaga dan dalam kondisi prima adalah dengan memenuhi semua kebutuhan mendasar tubuh, seperti makan, tidur, dan berisitirahat. Kita harus bisa menyeimbangkan itu semua dengan waktu untuk bekerja, bermain, dan bersosialisasi. 

Itulah lima hal yang harus kita hilangkan atau minimal kita kurangi untuk memanfaatkan energi yang kita miliki dengan maksimal. Jangan lupa untuk menyayangi diri sendiri

Rizky Melinda Sari