Kepercayaan dalam sebuah hubungan adalah hal pokok yang harus ada. Hubungan tidak akan bertahan lama jika masing-masing merasa saling dibohongi. Pun juga tidak akan bertahan lama jika satu pihak menjadi orang yang sangat percaya dan pihak yang lain merasa selalu dibohongi.
Pentingnya rasa saling percaya dalam sebuah hubungan ini tentu bukan menjadi hal yang mudah untuk dilakukan. Namun, jika kalian benar-benar menginginkan hubungan kalian langgeng maka kalian harus menghadirkan rasa saling percaya tersebut dalam hubungan kalian.
Rasa saling percaya itu berasal dari dua pihak yaitu kamu dan pasanganmu. Namun bagaimana jika ternyata pasanganmu adalah pihak yang sulit untuk percaya padamu, tentu hal itu akan membuatmu merasa tidak nyaman dan selalu dicurigai. Agar bisa membuat pasanganmu percaya padamu perlu kamu ketahui penyebab mengapa ia tidak bisa percaya padamu untuk kemudian mencari solusinya.
Berikut 4 hal yang bisa menyebabkan pasanganmu sulit untuk percaya padamu!
1. Terlalu sering dibohongi
Mungkin dulu pasanganmu pernah sangat percaya padamu, namun kamu seringkali membohonginya. Hal ini tentu membuat pasanganmu menjadi ragu terhadap dirimu meskipun kamu sedang jujur padanya. Kepercayaan yang dikhianati ini akan menimbulkan trauma sehingga akan sulit bagi pasanganmu untuk kembali lagi percaya sepenuhnya padamu meskipun kamu meyakinkannya seribu kali.
2. Tidak perhatian
Saat kamu mengabaikan pasanganmu dan mulai kurang memperhatikannya, dia akan mulai curiga padamu. Dia akan terus bertanya-tanya mengapa kamu tidak lagi memperhatikannya seperti dulu. Hal ini akan membuat dia berpikir bahwa perasaanmu padanya sudah berubah dan dia akan mulai ragu pada ucapanmu.
3. Membuat kecewa
Perasaan kecewa ini bisa melunturkan kepercayaan seseorang terhadap orang lain. Jika kamu sering mengecewakan pasanganmu, maka akan sulit baginya untuk mempercayaimu. Yang ada dalam benaknya adalah bahwa kamu mungkin menyembunyikan sesuatu darinya. Dia akan terus berpikiran negatif karena kamu sering membuatnya kecewa mungkin kamu tidak lagi mencintainya.
4. Manipulatif
Jika kamu merasa bahwa dirimu adalah orang yang manipulatif, bisa jadi hal itulah yang membuat pasanganmu tidak bisa percaya padamu. Karena orang yang manipulatif selalu memutarbalikkan fakta, maka orang yang dimanipulasi akan melindungi diri mereka dengan mindset bahwa tidak ada orang yang bisa dia percaya termasuk pasangannya. Orang yang sudah memiliki mindset ini tentu akan sangat sulit diubah jika bukan kemauan dari orangnya sendiri.
Nah, itu tadi 4 penyebab pasanganmu tidak bisa percaya padamu. Jika kamu memiliki salah satu sifat di atas, sebaiknya segera ubah sifat itu agar kalian bisa menjalani hubungan dengan rasa saling percaya satu sama lain. Selamat mencoba!
Tag
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Kafe Dekat ISI Jogja, Harga Terjangkau Nyaman Buat Nongkrong!
-
5 Rekomendasi Tempat Camping di Purwokerto, Viewnya Memesona!
-
5 Rekomendasi Wisata Keluarga di Klaten, Seru dan Menyenangkan!
-
4 Kafe di Temanggung dengan View Gunung Sumbing dan Sindoro
-
5 Kafe di Boyolali dengan View Gunung Merapi yang Memesona, Auto Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Apa Itu Silent Treatment, Penyebab Perceraian Faby Marcelia dan Revand Narya
-
KPK Sebut Pimpinan Baru Punya PR Tunggakan Perkara hingga Terobosan Hukum
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Apa Itu Breadcrumbing dalam Hubungan? Kenali Ciri-ciri dan Dampaknya
Lifestyle
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino