Wanita umumnya kerap mengalami masalah flek hitam yang muncul pada wajah dan tentunya hal ini akan dapat mengurangi rasa percaya diri.
Kemudian hadirnya flek hitam pada kulit wajah ini terjadi karena pigmen ekstra atau melanin yang menumpuk pada kulit.
Cara mengatasi flek hitam pada wajah sebenarnya mudah bisa menggunakan bahan alami tanaman lidah buaya salah satunya.
Hal ini lantaran karena lidah buaya mempunyai kandungan antioksidan, enzim, vitamin A, vitamin C, dan anti-inflamasi yang dapat membantu mengobati luka bakar, jerawat, serta melembabkan kulit kering.
Kemudian, kandungan enzim pada lidah buaya juga dapat membantu dalam proses pengelupasan kulit secara alami yakni flek hitam perlahan akan hilang dan kulit akan tampak lebih halus.
Dirangkum dari herworld, berikut ini adalah empat penyebab flek hitam yang muncul di wajah pada wanita:
1. Paparan Sinar Matahari
Kemunculan flek hitam pada wajah disebabkan oleh produksi melanin akibat paparan sinar matahari. Apabila paparan sinar matahari yang langsung menyentuh kulit wajah, maka akan membuat produksi melanin kian bertambah dan muncul flek hitam wajah. Selain itu, paparan sinar matahari juga bisa menyebabkan kanker kulit.
2. Hiperpigmentasi
Kondisi hiperpigmentasi adalah peningkatan melanin pada kulit wajah dimana zat ini bertanggung jawab untuk pewarnaan kulit.
Kemudian hiperpigmentasi ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor yakni seperti peradangan pada kulit, paparan sinar matahari terlalu sering, penuaan kulit, penggunaan obat-obat tertentu, seperti pil KB, kehamilan, hemokromatosis dan penyakit Addison.
3. Faktor Genetik
Faktor genetik juga bisa menyebabkan munculnya noda hitam pada wajah perempuan.
Pasalnya, orang yang mempunyai faktor ini cenderung rentan terhadap penyakit seperti melasma yang diakibatkan oleh alergi ringan, paparan sinar matahari, maupun perubahan hormon.
Kemudian penyebab flek hitam ini lebih sering terjadi pada orang dengan warna kulit yang lebih putih atau cerah, dan memiliki warna rambut merah, pirang atau cokelat.
4. Faktor Usia
Faktor usia memang tidak dapat dipungkiri menjadi penyebab timbulnya flek hitam atau noda wajah. Pasalnya, seiring dengan bertambahnya usia sehingga kulit seseorang akan kehilangan elastisitasnya.
Hal ini karena berkurangnya protein kolagen yang diproduksi oleh kulit. Selain tampak kendur alias tidak kencang, hilangnya elastisitas kulit juga dapat membuat kulit lebih rentan terhadap munculnya flek hitam.
Nah itulah tadi empat penyebab flek hitam yang muncul di wajah pada wanita.
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
Apakah Hari Kartini Menjadi Tameng Emansipasi oleh Kaum Wanita?
-
Micellar Water vs Cleansing Oil, Mana yang Lebih Ampuh Bersihkan Wajah?
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
5 Sunscreen Anti Bikin Wajah Kusam di Minimarket, Pilih Sesuai Jenis Kulitmu
-
7 Rekomendasi Krim Pemutih di Apotek, Aman dan Teruji BPOM
Lifestyle
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
-
Simpel dan Elegan! Begini 4 Gaya Harian Soft Classy ala Kim Ji-yoon
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
Terkini
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
Film The Roses Pertemukan Benedict Cumberbatch dengan Olivia Colman
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO