Selain mampu berpikir, manusia juga mampu merasa. Dalam hidup, tentunya manusia tidak terlepas dari berbagai rasa yang terlibat di dalamnya. Terkait hal ini, sebagian dari rasa yang ada dalam diri dan hati kita penting untuk dipelihara dalam menjalani kehidupan, di antaranya ialah:
1. Rasa sungkan
Rasa sungkan atau segan dalam arti yang positif akan menjaga sikap-sikap kita kepada orang lain. Hilangnya rasa sungkan akan membuat kita bersikap seenaknya kepada orang lain dan mengabaikan batasan-batasan yang seharusnya kita terapkan. Bahkan, meski ada orang-orang di sekitar kita yang berkata agar kita tidak sungkan kepada mereka, kita tetap harus menerapkan batasan dalam bersikap.
2. Rasa malu
Rasa malu akan menahan kita dari perbuatan-perbuatan yang tidak sepantasnya dilakukan. Kita akan lebih berhati-hati dengan ucapan dan perilaku kita di mana pun kita berada. Rasa malu juga dapat membantu kita menjaga harga diri dan mencegah kita dari perbuatan tercela.
3. Rasa hormat
Setiap orang memiliki harapan dan keinginan untuk dihormati oleh orang lain, tapi tak semua orang mampu menghormati orang lain. Tunjukkanlah rasa hormat kepada setiap orang, baik kepada orang yang lebih muda, yang lebih tua maupun pada yang sebaya.
Pun, hendaknya kita tidak membedakan rasa hormat berdasarkan jabatan, harta, atau hal-hal lain yang sebenarnya tidak lantas menentukan derajat kemuliaan seseorang dibandingkan orang-orang lainnya. Dengan adanya rasa hormat kepada orang lain, dengan sendirinya orang lain juga akan menghormati dan menghargai kita.
4. Rasa kasih sayang
Adanya rasa kasih sayang dalam hati akan melahirkan empati, solidaritas, dan sikap-sikap lainnya yang dapat mempererat hubungan bukan hanya dengan sesama manusia, tapi juga dengan sesama makhluk lainnya. Rasa kasih sayang juga membantu kita untuk mampu mengatasi konflik yang terjadi di sekitar kita dengan lebih bijak, tanpa adanya kekerasan atau keinginan untuk saling menyakiti.
Demikian empat rasa yang penting untuk kita pelihara dalam menjalani kehidupan. Jagalah semua rasa tersebut agar senantiasa berada dalam hati kita, sehingga kita menjadi manusia yang beradab serta melekat di hati banyak orang.
Tag
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Hidup Damai Tanpa Insecure, Belajar Mencintai Diri Sendiri
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Harapan Hidup Indonesia Vs Singapura: Beda 13 Tahun, Apa Penyebabnya?
-
Warga Bisa Cek Udara Jakarta, Pemprov Sediakan Data Real-Time dari 31 Stasiun Pemantau
Lifestyle
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
Terkini
-
Ulasan Buku 'Di Tanah Lada': Pemenang II Sayembara Menulis Novel DKJ 2014
-
Belajar Berani Untuk Tidak Disukai Melalui Buku The Courage to be Dislike
-
Scrambled: Journeylism, Misteri Dokumen yang Hilang dan Musuh dalam Selimut
-
Pujian Berkelas Legenda Inggris ke Timnas Indonesia: Sedang Naik Daun
-
Gegara Belanda, Jayden Oosterwolde Masih Tunda Tawaran Timnas Indonesia dan Suriname