Setiap individu yang memiliki impian dalam hidupnya pasti ingin memiliki karier yang sukses. Namun, tidak sedikit orang yang masih berpikir bahwa karier hanyalah sebatas melakukan sebuah pekerjaan yang dibayar.
Itulah sebabnya, banyak orang yang menjalani aktivitasnya hanya untuk 'bekerja', tanpa memiliki gairah dalam merencanakan pencapaian kariernya. Agar dapat lebih memahami lebih jauh tentang karier, berikut adalah 3 fakta yang masih sering diabaikan oleh banyak pejuang karier.
1. Passion bukanlah suatu hal yang bisa kita lakukan dengan baik
Kenyataannya, pekerjaan yang bisa kita lakukan dengan baik bukan berarti itu adalah passion kita. Begitupun dengan yang bukan menjadi passion kita, bukan berarti kita tidak bisa melakukannya dengan baik.
Jika kita baik dalam melakukan suatu pekerjaan, namun kita tidak merasakan gairah ketika melakukannya, bisa jadi itu merupakan aktivitas yang dapat menguras energi kita, bukan sebuah aktivitas yang dapat menghasilkan hal positif bagi diri kita.
2. Banyak berkontribusi juga menjadikan kita bertumbuh
Kita akan bertumbuh dengan lebih maksimal di bidang atau area yang merupakan passion kita. Alih-alih terus memberbaiki kekurangan, lebih baik fokuslah untuk mengoptimalkan kekuatan kita.
Namun, terkadang kita melupakan satu hal, yakni kontribusi. Sebab proses bertumbuh seseorang tidak hanya melalui sebuah pencapaian dan pembelajaran saja, tapi juga ketika ia banyak berkontribusi.
Seseorang dapat bertumbuh ketika ia banyak berkontribusi pada rekan kerja, pada organisasi, atau bahkan pada masyarakat yang luas. Kontribusi bisa dalam hal apapun, selama itu dapat memberi manfaat pada orang lain.
3. Setiap leader ingin kita mencintai pekerjaan kita
Mungkin kita sering berpikir bahwa atasan kita hanya peduli dengan target atau hasil yang kita kerjakan, itu tidak selamanya benar.
Seorang pemimpin yang baik pasti menginginkan kita mencintai pekerjaan kita, dengan begitu kita akan merasa nyaman mengerjakanya, menjadi lebih kreatif dan produktif sehingga dapat menghasilkan karya terbaik yang sesuai dengan harapan.
Sangat penting untuk kita mengenali diri kita. Termasuk mengetahui passion, kekuatan dan kelemahan yang ada pada diri kita. Demikian, 3 fakta tentang karier yang harus kita ketahui, semoga dapat membantu mengelola motivasi dan inspirasi dalam bekerja.
Baca Juga
-
4 Bank yang Menawarkan Keuntungan dengan Produk Paylater
-
7 Pelajaran Berharga untuk Hindari Jeratan Pinjol, Belajar dari Kasus Bedu
-
8 Cara Menghindari Penghapusan Akun Gmail oleh Google
-
Ulasan Buku Effortless, Karena Tak Semua Harus Sesulit Itu: Tetap Produktif Tanpa Stres
-
Trik Jitu Mahasiswa: Kuasai Statistik dengan 6 Metode Efektif!
Artikel Terkait
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
Nathalie Holscher Kerja Apa sebelum Dinikahi Sule? Kini Jadi DJ, Sekali Manggung Disawer Rp150 Juta
-
5 Pekerjaan yang Cocok Buat Introvert, Segini Total Gajinya
-
Jadi Anggota DPD, Komeng Akui Tak Dapat Jatah Mobil Dinas
-
Pemprov DKI Jakarta Buka Pelatihan Kerja untuk Warga Pendatang, Buruan Daftar!
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton