Bagi kamu yang sedang mempersiapkan untuk hubungan yang lebih serius dengan pasangan, tentunya juga dituntut untuk mengenal keluarga dan calon mertua bukan?
Memang, berapa mitos yang beredar di sekitar bahwa calon mertua itu menakutkan. Ada juga yang mengatakan bahwa pernyataan tersebut memang benar adanya. Akan tetapi tidak semua calon mertua akan seperti itu lho. Maka dari itu, mendekati calon mertua pin ada caranya. Kamu tidak bisa bertingkah semaumu agar bisa menaklukannya.
Berikut adalah 3 cara untuk mendekati calon mertua.
1. Berikan kesan yang baik untuk pertama kalinya
Bersikap sopan dan terlihat lebih dewasa memang penting, apalagi di hadapan calon mertua. Hal ini agar memberikan kesan yang baik saat kamu dan beliau bertemu untuk pertama kali. Kamu harus menunjukkan tata krama yang baik, jangan sampai tingkahmu malah membuatnya menjadi malas denganmu.
Perlu kamu ketahui juga, bahwa menjaga tata krama, dan berbicara sopan itu tidak cukup. Kamu juga harus berpenampilan, berpakaian, dan bergestur yang baik. Jangan lupa untuk menunjukkan sisi terbaikmu saat bertemu dengan beliau.
2. Lakukan suatu hal yang disukainya
Sebenarnya tidak hanya dengan calon mertua saja, ini merupakan cara umum ketika melakukan bonding dengan seseorang. Meluangkan waktu bersama dan melakukan hal yang disukai dapat membantumu menjadi lebih dekat dengan calon mertuamu. Rasa canggung di pertemuan awal memang suatu yang wajar.
Mengetahui bahwa mengatasi semua itu tidak terlalu sulit, itu juga penting lho! Kamu bisa melakukannya dengan menanyakan bagaimana cerita masa kecil pasanganmu, memasak bersama, atau bahkan piknik bersama dengan keluarga agar dapat mengenal lebih dekat.
3. Bersikap tulus dan tetap menjadi diri sendiri
Menunjukkan sikap tulus merupakan salah satu modal besar ketika ingin mendekati calon mertuamu. Ada banyak cara untuk menunjukkannya, seperti sering menanyakan kabarnya, memberikan hadiah, dan mengajaknya untuk melakukan sesuatu yang disukai oleh calon mertua.
Lalu, bagaimana untuk memastikan bahwa apa yang akan kamu lakukan benar-benar bisa menggugah hati calon mertuamu itu? Kamu bisa mengkonsultasikannya pada pasanganganmu terlebih dahulu. Kamu bisa bertanya apa yang orang tuanya sukai, atau bahkan apa hobinya, agar dapat mencuri hatinya.
Demikian tiga cara untuk mendekati calon mertua. Kamu bisa mengkonsultasikan kepada pasanganmu terlebih dahulu, sebelum mencobanya. Selamat mencoba!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Miris! Seksisme jadi Alat Kampanye Demi Raih Suara, Komnas Perempuan Sentil Parpol: Harusnya Didik Cakada Agar...
-
Komnas Perempuan Soroti Banyak Cakada Lontarkan Ucapan Seksis: Tak Patuhi PKPU
-
Pratama Arhan Dikabarkan Out dari Suwon FC, Netizen: Jangan Mau Distir Mertua!
-
Punya Jabatan Mentereng, Intip Taksiran Gaji Drajad Djumantara Calon Suami Febby Rastanty
-
Jejak Karier Lucky Hakim, Cabup Indramayu Ngaku Kekayaannya Menyusut Usai Terjun ke Politik
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
-
Denny Cagur Akui Ada 27 Artis Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Dugaan Judi Online