Pernahkah kamu berada di fase merasa jadi orang paling menderita di dunia? Kamu melihat semua orang di sekitarmu dan mereka semua bahagia dan hidup dengan semestinya. Sementara itu, dirimu diterpa banyak sekali masalah sampai tak bisa tidur tenang di malam hari.
Hal tersebut bisa saja terjadi karena kamu kurang bersyukur. Sebenarnya banyak hal besar yang kalau kamu menyadari dan mensyukurinya, akan membuat kamu merasa lebih baik.
Simak dan renungkan lima hal di bawah ini.
1. Kamu Tinggal di Negara yang Aman
Tahukah kamu bahwa masih ada negara-negara yang setiap harinya ricuh jauh dari kedamaian. Jangankan siang, masyarakatnya bahkan tidak bisa tidur tenang pada malam hari.
Kamu harus lebih bersyukur karena tidak akan ada bom yang tiba-tiba meledakkan rumahmu di malam hari. Kekhawatiran yang menghantuimu tidak seberapa.
2. Tidak Kelaparan
Tidak perlu jauh-jauh melihat ke negeri orang, pergi ke jalan raya dan kamu akan menemukan banyak orang kesulitan mencari sesuap makanan.
Percayalah kamu lebih beruntung dari sekian banyak orang yang bahkan tidak bisa dengan nikmat menyantap sepiring nasi hangat.
3. Memiliki Rumah
Bukan rumah bermiliyar-miliyar rupiah yang sangat megah. Cukup bangunan sederhana yang bisa menampung keberadaanmu dan menjagamu tetap hangat.
Di luaran sana banyak orang yang berteduh langsung di kolong langit. Tanpa atap dan dinding yang melindungi mereka dari hujan dan panas.
4. Panca Indera yang Berfungsi dengan Baik
Kamu sudah terbilang sempurna kalau kamu memiliki tubuh yang sehat dan berfungsi dengan baik. Orang-orang yang terlahir dengan keterbatasan fisik, mereka masih bisa hidup dengan mensyukuri banyak hal. Lalu apa alasanmu merasa jadi yang paling menderita sedangkan ada banyak orang yang lebih kurang dari dirimu?
5. Kamu adalah Orang yang Cerdas
Kecerdasan adalah hal yang paling patut untuk disyukuri. Bayangkan dirimu dengan permasalahan hidup yang sekarang kamu miliki namun tanpa kecerdasamu yang sekarang. Bukankah akan sangat buruk?
Itu dia lima hal yang sangat penting untuk disyukuri. Semoga kamu merasa tertampar dan jadi lebih bersyukur menjalani hidup ini.
Baca Juga
-
Xdinary Heroes Umumkan Tanggal dan Kota Tur Dunia 2025 "Beautiful Mind"
-
Selesai Wamil, Kai EXO akan Lanjutkan Siaran TV Detective: The Trade Secret
-
Solar MAMAMOO Bagikan Teaser Pertama untuk Comeback April dengan "WANT"
-
Yukaris, Fan Cafe Resmi Kim Soo Hyun Beri Klarifikasi soal Isu Penutupan
-
Sukses Main Drama Bareng, Park Bo Gum dan IU Kini Bersatu di "IU's Palette"
Artikel Terkait
-
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
-
Lebih Bahagia dengan Cara Sederhana: Mulai dari Micro-Moments of Happiness
-
Deretan 10 Negara Paling Bahagia di Dunia, Termasuk Indonesia?
-
Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di 2025, Sudah 8 Kali Berturut-turut, Apa Rahasianya?
-
Laura Meizani Kembali Muncul di Live TikTok, Netizen Soroti Perubahan Aura dan Kebahagiaannya
Lifestyle
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Review The Bondsman: Dibangkitkan dari Kematian Oleh Iblis
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Romansa Berbalut Misteri, Ini Alasan Kowloon Generic Romance Patut Ditonton
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk