Uang merupakan salah satu hal yang penting dalam kehidupan. Keuangan yang stabil akan memengaruhi ketenangan hidup seseorang. Begitu juga sebaliknya, jika keuangan tidak stabil maka seseorang akan lebih mudah merasa gelisah dan cemas.
Untuk menjaga keuangan tetap stabil bisa didapatkan dengan memiliki keuangan yang sehat. Namun, banyak orang yang masih belum menyadari bahwa keuangan mereka tidak sehat sehingga seberapa besar pun pemasukan yang mereka miliki, mereka tetap merasa kurang dalam memenuhi kebutuhan hidupnya.
Nah, agar terhindar dari ketidakstabilan keuangan, yuk cek tanda-tanda keuangan yang tidak sehat berikut ini!
1. Pengeluaran lebih besar dari pemasukan
Tanda keuangan yang tidak sehat adalah pengeluaran bulananmu melebihi pemasukanmu. Hal ini jarang disadari karena banyak orang yang enggan mencatat pengeluaran harian mereka hingga mereka tidak memiliki batas dalam membelanjakan uang untuk kebutuhannya.
2. Tidak memiliki tabungan maupun dana darurat
Kedua, tanda keuangan tidak sehat yaitu tidak memiliki tabungan ataupun dana darurat. Padahal tabungan dan dana darurat sangat penting keberadaannya, dan bisa dijadikan sebagai uang cadangan ketika terjadi musibah atau sesuatu yang tidak diinginkan.
3. Memiliki pinjaman berlebihan
Bila kamu memiliki pinjaman hingga melebihi 25 persen dari jumlah pemasukan bulananmu, maka sudah pasti keuangan kamu sedang tidak sehat. Bagaimana mungkin kamu bisa menabung atau bahkan memenuhi kebutuhanmu dalam sebulan jika pemasukanmu dalam sebulan saja sudah hampir habis hanya untuk membayar pinjaman.
4. Tidak memiliki perencanaan finansial
Perencanaan finansial sangat penting agar keuanganmu tetap aman dan stabil sehingga kamu juga tidak perlu khawatir perihal keuanganmu di masa mendatang. Namun jika kamu bahkan tidak memiliki catatan pengeluaran keuanganmu, maka sudah pasti keuanganmu sedang dalam keadaan yang tidak baik-baik saja.
5. Uang selalu habis setelah gajian
Belum akhir bulan tapi uangmu sudah habis duluan, sudah pasti kamu memiliki keuangan yang tidak sehat. Akibatnya, pada akhir bulan kamu kebingungan untuk memenuhi kebutuhan.
Itulah 5 tanda keuangan kamu dalam kondisi yang tidak sehat. Jadi, jika kamu memiliki tanda-tanda di atas, segera perbaiki ya agar keuanganmu lebih stabil dan hidupmu lebih tenang.
Baca Juga
-
5 Rekomendasi Kafe Dekat ISI Jogja, Harga Terjangkau Nyaman Buat Nongkrong!
-
5 Rekomendasi Tempat Camping di Purwokerto, Viewnya Memesona!
-
5 Rekomendasi Wisata Keluarga di Klaten, Seru dan Menyenangkan!
-
4 Kafe di Temanggung dengan View Gunung Sumbing dan Sindoro
-
5 Kafe di Boyolali dengan View Gunung Merapi yang Memesona, Auto Bikin Betah
Artikel Terkait
-
Resmi Dijadikan Tersangka, Aset Mantan Ketua DPRD Jabar Disita
-
4 Hal yang Harus Dibahas sebelum Menikah, Apa Saja?
-
Roasting Lesti Kejora Kena Hujat, Kiky Saputri Kasih Uang Rubah yang Marah Jadi Baik
-
Pantas Raffi Ahmad Bantu Cicilan Jessica Iskandar, Jajan Nagita Slavina Saja Capai Rp 250 Juta
-
Terbongkar! Pengeluaran Belanja Online Artis, Nagita Slavina Tembus Rp 200 Juta, Aurel Hermansyah Kalahkan Dewi Perssik
Lifestyle
-
4 Serum Symwhite 377 untuk Auto Wajah Cerah Bebas Kusam dan Hiperpigmentasi
-
7 Olahraga Paling Unik di Dunia: dari Sepak Takraw, Gendong Istri hingga Kejar Keju
-
8 Jurus Simpel Bikin First Impression Maksimal Saat Ketemu Orang Baru
-
Kulit Sensitif dan Berjerawat? 4 Phycisal Sunscreen SPF 30 Anti-Whitecast
-
Panduan Nutrisi Anak: 7 Makanan Super yang Wajib Ada di Menu Harian
Terkini
-
Romansa dan Luka Masa Lalu dalam Novel Reuni Berdarah 1995
-
Belum Rilis, Netflix Umumkan One Piece Live Action Musim 3
-
SEA Games 2025 dan Target Medali Perak yang Terlalu Rendah bagi Timnas Indonesia U-22
-
Cerita Kiki Eks CJR Harus Jadi Tulang Punggung Keluarga di Usia Sangat Muda
-
Ulasan Film Korea Mantis: Ketika Pembunuh Bayaran Jadi Pekerjaan Tetap