Sayur terkenal kaya akan nutrisi yang baik untuk pertumbuhan dan perkembangan balita. Namun, balita terkadang sulit makan sayur dan itu menjadi tantangan tersendiri bagi orang tua sehingga orang tua perlu melakukan berbagai cara agar balita terbiasa makan sayur.
Merangkum dari healthline.com, berikut ini cara yang harus dilakukan orang tua agar balita terbiasa memakan sayur.
1. Berikan sayur pada balita secara terus-menerus
Ketika balita menolak makan sayur, mungkin orang tua mulai putus asa terutama bila setelah beberapa kali mencoba menawarkannya pada anak tetapi tak kunjung berhasil.
Namun, jika orang tua tetap memberikannya sayur yang sama, ada kemungkinan balita mulai mencobanya. Perlu diperhatikan, saat orang tua memberikan sayur baru pada balita atau sayur yang tidak disukai sebelumnya, ingatlah porsi dan cara mengolah sayur tersebut.
Mulailah dengan porsi yang sedikit, misalnya satu atau dua gigitan agar balita tak menolaknya. Jika balita menolak olahan tertentu seperti bayam mentah, coba tambahkan sayur ke dalam makanan favoritnya.
BACA JUGA: Diduga Pemeran Kebaya Hijau, Rena Dyana Ternyata Pilih Punya Sugar Daddy?
2. Gunakan makanan yang disukai sebagai sarana untuk makan sayur
Cara lain adalah memasukkan sayur ke dalam makanan yang disukai bisa membantu balita makan sayur. Misalnya, apabila balita menyukai telur orak-arik atau keju, coba tambahkan sayur yang telah dicincang ke dalam hidangan tersebut.
Seiring bertambahnya usia balita dan lebih aktif dalam menyiapkan makanan, coba tawarkan wortel, kacang polong, jamur, atau sayur lain yang telah dimasak saat membuat roti panggang atau pizza.
3. Gunakan bentuk yang unik dan piring yang berwarna cerah
Terkadang aspek makanan lainnya, bukan sayur itu sendiri, bisa memengaruhi keinginan anak makan sayur. Apabila balita tak menyukai sayur yang diiris, cara lain yang bisa diterapkan orang tua adalah menyajikan sayur dalam bentuk unik menjadi bintang, hati, dan sebagainya. Hal itu membuat anak tertarik karena bentuknya yang unik.
Orang tua juga bisa menyajikan makanan di piring yang berwarna cerah atau juga bisa memberikan sendok atau garpu yang unik agar menarik perhatian balita.
BACA JUGA: 'Kayak Pakai Formalin', Potret Yuni Shara Ketemu Shoimah Jadi Sorotan
4. Tambahkan sayur ke smoothie, oatmeal, bakso, dan sebagainya
Sayur bisa dengan mudah dicampur ke dalam hidangan apa pun yang sering kali tak terlihat. Peluang untuk menambahkan sayur ke dalam hidangan lain tidak terbatas.
Sayur dapat ditaruh ke smoothie dan menyatu dengan hidangan lain. Makanan seperti bakso atau oatmeal juga bisa ditambahkan sayur cincang ke dalamnya.
Itulah beberapa cara agar balita terbiasa makan sayur. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Anak Suka Minuman Manis? Ini 4 Cara agar Buah Hati Gemar Minum Air Putih
-
Jarang Disadari, Ternyata Ini 5 Penyebab Jerawat Tak Kunjung Pergi
-
7 Tanda Mantan Sudah Benar-Benar Melupakanmu dan Tak Menginginkanmu Lagi
-
5 Bahan Alami dalam Mencerahkan Siku Gelap, Yuk Cobain!
-
Roger Danuarta Geram Ceritakan Sang Anak Alami Kekerasan Fisik oleh Babysitter
Artikel Terkait
-
Infinix Smart TV X5L 43" Hadir ke RI, TV Murah Harga Rp 2 Jutaan
-
5 Rekomendasi Jam Tangan Pintar di Bawah Rp1 Juta: Baterai Awet, Sekali Cas Bisa Pakai Lama
-
Diungkap Polri, Ratusan Anak Edarkan Narkoba jadi Alarm Keras: Narkoba Sudah Acak-acak Generasi Muda
-
Garmin D2 Mach 2 dan D2 Air Rilis, Smartwatch Premium dengan Peta Berwarna
-
Penerima KIP Kuliah Diduga Tak Layak? Ini Langkah Lapor Resminya ke Kemendikbud
Lifestyle
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
4 Soothing Gel Aloe Vera untuk Efek Calming Akibat Sunburn, Mulai 15 Ribuan
-
Ikut-Ikutan atau Beneran Suka? Fenomena Bandwagon Effect di Gaya Hidup Kita
-
Jefri Nichol dan Ameera Khan Putus? Bukti Unfollow Hingga Hapus Foto Jadi Sorotan!
-
5 Lipstik Nude Purbasari Andalan untuk Tampil Cantik Natural Setiap Hari
Terkini
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025
-
Bahas Pembagian Harta dan Pengasuhan Anak, Hamish Daud: Tak Ada Perebutan
-
Citra Bisa Menipu, tapi Energi Tidak Pernah Bohong