Karakter dan kepribadian orang tidak hanya satu jenis. Pasti kamu pernah bertemu dengan tipe orang yang ramai dan mudah berbaur walaupun di tempat baru. Sedangkan orang lainnya cenderung tertutup dan lebih suka menikmati kesendirian. Kadang mereka juga dikenal sebagai orang-orang pendiam.
Tipe orang yang cenderung pendiam dan tertutup biasa disebut introvert. Jika dilihat sekilas, mungkin orang berpikiran jika kehidupan introvert datar-datar saja dan kurang menyenangkan. Padahal, bagi si introvert itu adalah kebahagiaan yang sesungguhnya.
BACA JUGA: 4 Kebiasaan Unik Para Introvert yang Sering Dianggap Aneh Orang Lain
Gak usah bingung, karena tiga hal ini hanya bisa dipahami oleh orang introvert.
1. Lebih suka bekerja di balik layar
Saat melihat si introvert, yang pertama kali terlintas dalam pikiran mereka itu sosok pendiam. Karakternya juga cenderung tertutup. Kadang ini bikin seseorang heran. Apa menariknya menjalani hidup sebagai seorang introvert yang tertutup.
Salah satu karakter yang hanya bisa dipahami introvert yakni lebih suka bekerja di balik layar. Daripada jadi orang yang membawa acara di muka umum, mereka lebih suka jadi perencana di belakang. Baginya bekerja tanpa dilihat orang lain adalah hal yang menyenangkan. Mereka bisa berkreasi dengan maksimal.
2. Tidak suka menjadi pusat perhatian banyak orang
Orang introvert kerap dipandang sebagai pribadi yang tertutup dan pemalu. Jangan pernah kamu meminta orang-orang ini tampil di depan umum. Bahkan kamu menyuruhnya berkali-kali dengan iming-iming hadiah pun belum tentu dituruti.
Orang-orang introvert tidak suka menjadi perhatian banyak orang. Mereka merasa risih jika semua pandangan tertuju pada dirinya. Diperhatikan banyak orang membuat orang introvert tidak bisa bebas mengekspresikan diri. Mereka lebih suka menyendiri menikmati kebebasan.
BACA JUGA: 3 Alasan Orang Introvert Tidak Menyukai Keramaian
3. Cenderung pemilih dalam berteman
Mungkin kamu pernah melihat seseorang yang dengan mudah berbaur dengan orang lain. Baru kenal pun sudah terlihat akrab. Tapi, ada juga tipe orang introvert yang tidak mudah berinteraksi dengan sesama. Apalagi akrab dengan orang baru.
Mereka ini cenderung memilih dalam pertemanan. Orang introvert kurang nyaman jika hidupnya dikelilingi banyak orang. Mereka hanya benar-benar berteman dengan orang yang dirasa cocok dan bisa memahami. Walaupun memiliki banyak relasi, tapi yang jadi teman akrab hanya segelintir orang.
Melihat kehidupan orang introvert kadang seseorang merasa aneh. Tidak jarang menganggap kehidupan introvert membosankan.
Tapi, ya itulah karakter dan kepribadian orang-orang introvert. Apa yang menurutmu membosankan bagi si introvert bisa jadi ketenangan yang sesungguhnya. Nah, 3 hal itu hanya bisa dipahami lewat kacamata orang introvert.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Tips Bangkit dari Hopeless, Kamu Berhak Bahagia!
-
3 Sebab Keuangan Tidak Pernah Stabil, Pernah Mengalami?
-
3 Tantangan yang Pasti Dihadapi saat Belajar Bahasa Asing, Semangat!
-
3 Tips agar Bisa Lebih Tegas pada Diri Sendiri, Berani Katakan Tidak!
-
3 Tips Mencegah Perilaku Konsumtif, Tentukan Prioritas Kebutuhan!
Artikel Terkait
-
4 Zodiak yang Dikenal Memiliki Kepribadian Ambivert, Gemini di Urutan Pertama
-
Tes Kepribadian: Anda Orang yang Gampang Cemburu? Deretan Pohon Ini Akan Mengungkapnya
-
Tes Kepribadian: Uji Kesetiaan dan Loyalitas Anda, Pilih Kupu-kupu yang Paling Anda Sukai
-
5 Zodiak Ini Punya Kepribadian Powerful, Terlalu Sulit Ditaklukkan
-
Begini 5 Sikap yang Harus Kamu Lakukan Terhadap Teman Introvertmu
Lifestyle
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Bye Kulit Kusam! Ini 4 Toner Kandungan Alpha Arbutin untuk Mencerahkan
-
Oppo A5 Hadir, HP Murah Teranyar Usung Chipset Snapdragon dan Baterai Jumbo
-
Tecno Spark 40, Smartphone Entry Level Bawa Fitur Pengisian Super Cepat
-
6 Holder HP Motor Terbaik Buat Touring dan Harian, Anti-Goyang dan Anti-Jatuh
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil
-
Lebih Dekat Mengenal Futsal, Lapangan Kecil Penuh Strategi