Bagi kamu yang pernah bahkan sering mengalami flashdisk mudah rusak, coba instrospeksi diri lagi barangkali ada kebiasaan tertentu menjadi pemicunya. Kerusakan perangkat ini memang bisa disebabkan oleh kualitasnya yang memang buruk.
Tapi, bagaimana bisa tetap mudah rusak padahal kualitasnya flashdisk yang digunakan bagus? Nah, pada situasi seperti ini, secara umum yang menjadi penyebabnya adalah melakukan kebiasan-kebiasaan keliru.
BACA JUGA: Rekomendasi 4 Merek Flashdisk dengan Harga Murah dan Original
Perangkat ukuran kecil yang bermanfaat sebagai penyimpan berbagai jenis file ini rawan mengalami kerusakan. Disadari atau tidak, dilansir dari laman Niskala Gadget ada 3 kebiasaan yang membuatnya mudah rusak dan sebaiknya dihindari, meliputi:
1. Jarang Melakukan Scanning Virus
Flashdisk mudah rusak ketika kamu jarang sekali melakukan scanning virus. Sebagaimana kita tahu, perangkat berukuran kecil ini biasanya dipasang di berbagai jenis PC serta laptop berbeda.
Di mana kemungkinan adalah salah satu atau beberapa device yang digunakan membawa virus. Virus tersebut nantinya bisa menyerang flashdisk yang terpasang. Supaya terhindar dari hal seperti ini, jangan lupa untuk melakukan scanning virus.
Sebaiknya jangan hanya melakukan scan pada flashdisk saja, tapi juga keseluruhan sistem device, baik itu komputer maupun laptop. Walaupun melakukan scanning virus merupakan hal mudah, kebiasaan ini kerap diabaikan dan dianggap sepele.
BACA JUGA: Cara Mengembalikan File yang Terhapus di Flashdisk, Anti Ribet!
2. Jatuh serta Terkena Paparan Debu
Sering jatuh juga megakibatkan flashdisk mudah rusak. Sebab, ketika kerap jatuh, komponen yang ada di dalam flashdisk berpotensi mengalami kerusakan. Apalagi bila jatuhnya kategori berat alias menyebabkan perangkat sampai retak.
Selain jatuh, terkena paparan debu juga bisa membuat flashdisk kamu gampang rusak. Debu bisa mengenai perangkat ketika bagian port USB tidak dipasang tutupnya. Supaya tidak terkena paparan debu bahkan menumpuk, pastikan bagian port USB tertutup.
3. Terkena atau Tercelup Air
Kebiasaan terakhir yaitu membiarkan flashdisk terkena atau tercelup air. Selain air, hindarkan perangkat dari benda panas supaya tidak membuatnya gampang rusak. Letakkan sesuai dengan tempatnya saja, jangan ditaruh sembarangan.
Walaupun ukuran flasdisk kecil, bukan berarti bisa disimpan di mana saja. Kamu tetap harus memperhatikan area sekitar tempat menyimpan apakah berpotensi menyebabkan flashdisk mudah rusak atau tidak.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Perhatikan! 8 Tips Memilih Timbangan Badan Digital Berkualitas
-
Catat! 4 Tips Membeli Keyboard di Shopee agar Mendapatkan yang Berkualitas
-
3 Daya Tarik Rumah Jaksa Agung Malang sebagai Tempat Penginapan
-
Sebelum Pesan Kamar di Rumah Jaksa Agung Malang, Perhatikan 4 Hal Berikut
-
Tata Cara Kompres Foto Tanpa Software Tambahan Lewat Situs 11zon
Artikel Terkait
-
Ngadu soal Jalan Rusak hingga Minim Puskesmas, Legislator Minta Pemprov Satset Urus Keluhan Warga Jaktim
-
Mari Kembangkan Diri Bersama Buku Bertajuk 7 Kebiasaan Manusia yang Sangat Efektif
-
Jelang Lengser, Jokowi Masih Resmikan Infrastruktur
-
Kebiasaan Sederhana yang Bisa Bikin Awet Muda
-
Mengatasi Masalah Mobil Tidak Bisa Distarter: Penyebab dan Solusi Praktis
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
-
Sontek 4 Look OOTD Modern ala Sophia KATSEYE, Biar Gaya Hangout Makin Kece!
-
Serum dan Pelembab, 3 Produk Mengandung Buah Kiwi untuk Kecilkan Pori-Pori
-
4 Ide Outfit Kasual ala Dayeon Kep1er, Stylish Setiap Hari Tanpa Ribet!
-
Youthful Vibes! 4 OOTD Chic Ala Minnie (G)I-DLE yang Bisa Jadi Inspirasi
Terkini
-
Mengemis Digital di TikTok: Ketika Harga Diri Menjadi Komoditas
-
Pedri Beberkan Beda Barcelona Era Hansi Flick dan Xavi Hernandez soal Sanksi Pemain Telat
-
Masuk Grup Neraka Piala Asia U-20 2025, Indonesia Perlu Tambah Pemain Naturalisasi?
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers