Beberapa orang dikenal sebagai pribadi yang boros karena cenderung suka membelanjakan kekayaannya, terlebih untuk pasangan yang sangat mereka cintai. Bahkan ada yang sampai rela menghamburkan uang tanpa batasan demi memanjakan pasangannya. Bagi mereka, perilaku semacam ini dilakukan untuk memberikan kebahagiaan sekaligus wujud kasih sayang yang besar.
Astrologi melihat kecenderungan perilaku semacam ini dari beberapa zodiak tertentu. Berdasar lansiran Pinkvilla, empat zodiak berikut ini dikenal paling suka menghamburkan uang untuk pasangannya.
1. Taurus
Orang-orang cenderung menikmati berada di sekitar taurus karena mereka suka memanjakan teman dan kekasih dengan hal-hal terbaik dalam hidup. Tidak hanya memiliki kepribadian yang menawan dan menarik, taurus memang tidak pernah ingin menghemat uang mereka.
Seringkali taurus dikejar oleh kekasih yang ingin ditraktir makan malam, berbelanja, atau kencan mewah. Bukannya menolak karena enggan, taurus malah dengan senang hati mewujudkan semua keinginan kekasihnya tersebut. Apa pun akan diberikan asal pasangannya bahagia.
2. Virgo
Hampir sebagian besar orang dengan zodiak virgo cukup berhati-hati dengan uang mereka. Bahkan virgo akan mengkritik orang lain saat melihat pengeluaran yang berlebihan karena dianggap sebagai pemborosan dan ketidakmampuan mengatur finansial.
Namun, saat berhubungan pasangan yang mereka cintai, semua logika virgo tentang berhemat jadi hilang seketika. Mereka bisa dengan mudahnya mengeluarkan uang demi membelikan hadiah mewah untuk kekasihnya, terlebih saat momen spesial seperti ulang tahun.
BACA JUGA: Boy William Bakal Tembak Ayu Ting Ting, BCL Minta Pikir-pikir Lagi
3. Pisces
Meski cukup banyak pisces yang sangat memperhatikan situasi keuangannya, tapi mereka mudah menyerah jika permintaan datang dari orang tersayang. Hal ini dikarenakan pisces senang melihat pasangannya menikmati sedikit kemewahan dengan membelanjakan sesuatu.
Tidak heran kalau kemudian pisces merasa kesulitan untuk berhemat dan menabung. Pasalnya, mereka cenderung mudah kehilangan kendali menggunakan sebagian besar uangnya jika demi menyenangkan sang kekasih.
4. Aquarius
Aquarius percaya bahwa waktu jauh lebih berharga daripada uang. Oleh karena itu, mereka menganggap masuk akal untuk membayar lebih demi kenyamanan kekasihnya. Bagi aquarius, uang masih bisa dicari tapi momen membahagiakan sang kekasih belum tentu terulang.
Mereka bahkan membenci rencana anggaran keuangan dan dengan senang hati akan menghamburkan hartanya demi memastikan orang yang dicintai menikmati kebahagiaan dan kemewahan. Entah itu barang atau jasa, semua akan dibeli untuk memanjakan sang kekasih.
Itulah empat zodiak yang dikenal paling suka menghamburkan uang untuk pasangannya. Bagaimana menurut kalian?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
-
Gak Usah Bingung, 5 Sling Bag Cewek Ini Bikin Tampilanmu Auto Stylish
-
Merespons Anak yang Malas Sekolah Tanpa Marah, Mama Ini Beri Reaksi Cerdas
-
Bidik Gelar Juara Hylo Open 2025, Putri KW Harus Puas Hanya Jadi Runner Up
-
Fakta Unik Hylo Open 2025: Naik Level dan Wakil Denmark Back to Back Juara
Artikel Terkait
-
Dewi Persik Tolak Lamaran Rully? Simak Ramalan Hubungan Mereka Berdasarkan Kartu Tarot Berikut Ini
-
4 Zodiak yang Dikenal Open Minded dan Tidak Memihak, Si Paling Objektif!
-
Tes Kepribadian: Bagaimana Peruntungan Anda dalam Kehidupan Cinta? Satu Kartu Ini akan Beri Jawabannya
-
Simpel Banget! Ini Masakan yang Cocok Disantap Bareng Kekasih
-
12 Ide Hadiah Rayakan Hari Kasih Sayang untuk Pasangan Berdasar Zodiak
Lifestyle
-
Jangan Salah Pilih Warna! 4 Cat Rambut untuk Kulit Sawo Matang
-
Cozy Boy Alert! Intip 4 Daily OOTD ala Soobin TXT yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Inspirasi Outfit Dress ala Yoona SNSD untuk Tampil Elegan di Segala Momen
-
Bukan Egois tapi Self-Love: Kenapa Punya 'Boundaries' Itu Penting Banget
-
Stop SKS! Ini 10 'Jurus Sakti' Belajar ala Harvard Biar Gak Cuma Hafal tapi Beneran Paham
Terkini
-
Cerai dengan Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Masih Anggap Mantan Istrinya Adik
-
Nostalgia Era Tahun 2000, Kiss of Life Resmi Debut Jepang Lewat Lagu Lucky
-
Onad Ditangkap Kasus Narkoba, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Masa Depan Podcast 'Login'
-
Pengen Berkiprah di Pekerjaan Hijau? Ini Tiga Sektor Pekerjaan Hijau Paling Menjanjikan
-
Baim Wong Akui Pernah ke Psikolog dan Jalani Tes NPD, Begini Penjelasannya!