Crash Course in Romance adalah drama yang termasuk ringan dan sukses mendapatkan perhatian dari penonton lantaran mengangkat tema tentang realitas kehidupan sehari-hari. Drama ini berjumlah 16 episode yang mengandung banyak pelajaran hidup di dalamnya.
Apalagi drama ini bukan hanya bercerita tentang persoalan cinta dan karakternya saja, berikut ini adalah 3 pelajaran hidup dari drakor Crash Course in Romance.
1. Kecerdasan akan jadi sia-sia jika sikapmu buruk
Choi Chi Yeol selalu menegaskan pada muridnya ketika kelas sedang berlangsung bahwa kecerdasan akan jadi sia-sia jika mereka mempunyai perilaku yang buruk.
Nasihat Pak Choi memang benar sebab Bang Soo Ah yang diperankan oleh Kang Na Eon mempunyai kecerdasan yang bahkan hidupnya hancur lantaran perilakunya yang buruk.
Kita juga sering kali merasa jadi orang yang cerdas saja dapat bertahan dalam kehidupan bermasyarakat, tapi sikap yang buruk sayangnya membuat kita tidak bakal dihormati oleh orang lain dan justru merugikan diri sendiri seperti yang dialami Soo Ah.
BACA JUGA: 3 Karakter di 'Crash Course in Romance' yang Ingin Bunuh Diri, Jangan Ditiru!
2. Anak bukan investasi orang tua
Sama dengan drakor bertema pendidikan biasanya, Crash Course in Romance pun menunjukkan karakter orang tua yang memiliki ambisi yang menganggap bahwa anak adalah investasi orang tua. Kita dapat melihat Sun Jae, dan Soo Ah yang merupakan korban dari ambisi sang ibu.
Mereka diminta kesuksesan hanya untuk menuruti gengsi ibunya sendiri. Orang tua yang mempunyai harapan pada anak-anaknya untuk sukses dan memiliki kehidupan yang baik memang merupakan suatu hal yang wajar.
Tapi, jika terlalu mendesak anaknya hingga berani melakukan apa saja seperti yang ibu Soo Ah dan ibu Sun Jae lakukan tentu akan membuat anak jadi stres.
BACA JUGA: 5 Karakter Remaja dalam Crash Course in Romance, Ceritanya Nggak Kalah Seru!
3. Kita tidak benar-benar mengenal orang terdekat kita
Memang jadi seorang ibu tiri tidaklah mudah, bahkan Haeng Seon kesusahan untuk mengenal Hae Yi saat ia sering diam, baik itu karena kecewa, marah mau pun menutupi masalah.
Haeng Seon justru memiliki harapan dapat membaca isi pikiran Hae Yi dan lebih peka dengan perasaan yang dimiliki keponakannya tersebut.
Begitu pula di kehidupan nyata, kita tidak mengenal orang lain hanya karena mereka adalah keluarga atau orang terdekat saja. Kita harus mengingat bahwa selalu terdapat sisi yang tidak diketahui tentang diri sendiri atau orang lain.
Itulah 3 pelajaran hidup dari drakor Crash Course in Romance, apa yang dapat kamu pelajari dari drakor ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Link Nonton Encounter Sub Indo Full 16 Episode, Song Hye Kyo Jatuh Cinta pada Park Bo Gum
-
K-drama The Real Has Come Bagikan Poster Karakter Baru: Ada Ahn Jae Hyun!
-
Link Nonton The King of Desert, Mini Drama Korea yang Viral di TikTok
-
Jang Hyuk dan Jang Nara Pura-pura Jadi Keluarga Sempurna di K-drama Terbaru
-
Drama 'Family' yang Diperankan Jang Hyuk dan Jang Nara Rilis Poster Baru
Lifestyle
-
4 Inspirasi Outfit Kasual ala Lia ITZY, Cozy dan Stylish Setiap Hari!
-
4 Ide Outfit Jeans ala Maudy Ayunda, Simpel dan Selalu Terlihat Berkelas
-
4 Peeling Serum Succinic Acid Eksfoliasi Maksimal Cegah Jerawat Kambuh Lagi
-
5 Look Ngampus Simpel yang Tetap Kece untuk Hangout ala Shin Hye Sun
-
4 Pelembap Probiotic Atasi Redness dan Kulit Kering untuk Skin Barrier Kuat
Terkini
-
Jadi Lawan Tertangguh, Bulgaria Terikat Erat dengan Timnas Indonesia Berkat 3 Hal Ini
-
Bintangi Film The King's Warden, Park Ji Hoon Ungkap Perjuangan Turun 15 Kg
-
Onadio Leonardo Ungkap Pelajaran Berharga usai Jalani Rehabilitasi Narkoba
-
Dihantui Fakta Minor 3 Pelatih Terdahulu, Bisakah John Herdman Catatkan Debut Manis di Indonesia?
-
Gasing Tengkorak: Permainan Terlarang yang Membuka Pintu Kematian