Hanzo merupakan salah satu hero jenis assassin yang mematikan di dalam gim Mobile Legends. Basic attack dan skill Hanzo dapat mengeliminasi lawan dengan cepat, apalagi jika digunakan untuk menyerang marksman ataupun mage.
Hanzo tidak tereliminasi begitu saja jika kita mengalahkan wujud rohnya, karena itu Hanzo sangat merepotkan jika kita tidak tahu bagaimana cara mengatasi lawan yang menggunakan hero Hanzo.
Jika kita kebetulan bertemu lawan yang menggunakan Hanzo, maka tak perlu khawatir, karena artikel ini akan memberikan beberapa cara untuk menghadapi hero assassin yang satu ini.
Nah, berikut 4 cara menghadapi tim lawan yang menggunakan Hanzo di game Mobile Legends:
Serang atau menghindar dari serangan Roh Hanzo
Saat roh Hanzo menyerang, sebaiknya kita serang jika kita merasa yakin bisa mengalahkannya secara cepat. Namun, jika level kita sudah tertinggal jauh dari Hanzo lawan, maka sebaiknya kita kabur dengan cepat.
Usahakan kita berlari secara acak ke kiri atau ke kanan, tidak asal lari lurus ke belakang. Sebab, Hanzo memiliki skill yang akan menyerang lawan secara garis lurus.
Mencari tubuh asli Hanzo di semak-semak
Carilah tubuh asli Hanzo saat Hanzo menyerang tim kita. Masuklah ke dalam semak-semak yang ada, biasanya Hanzo menempatkan tubuh aslinya di sana.
Jika kita berhasil mengeliminasi tubuh asli Hanzo, maka Hanzo pun akan terleminasi saat itu juga.
Jangan ragu untuk menyerang Hanzo saat tidak menggunakan ulti-nya
Saat Hanzo tidak menggunakan ulti, ia akan berada dalam wujud aslinya. Jangan ragu untuk menyerang Hanzo saat itu juga, karena dalam wujud aslinya Hanzo akan lebih mudah kita kalahkan.
Menggunakan hero yang memiliki pergerakan cepat
Menggunakan hero yang memiliki pergerakan cepat akan memudahkan kita untuk menyerang tubuh asli Hanzo. Kita bisa menggunakan Natalia ataupun Hilda, kedua hero ini jago di dalam semak-semak dan memiliki pergerakan yang cepat.
Rajinlah mencari keberadaan Hanzo, terutama di tempat buff lawan berada.
Itulah 4 cara menghadapi tim lawan yang menggunakan Hanzo di game Mobile Legends. Selain keempat cara di atas, sebaiknya kita juga waspada dengan keberadaan Hanzo di sekitar area hutan kita.
Sebab, biasanya Hanzo dalam wujud aslinya akan berkunjung untuk mencuri buff milik kita. Karena itu sangat dianjurkan untuk kita rajin menjaga buff yang ada di dalam hutan kita.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
-
Sedang Hits, Ini Keunikan Mod Bussid Pangeran Dan Link Downloadnya
-
3 Hero Counter Yve di Mobile Legends, Mage dengan Damage Menyakitkan
-
3 Hero Counter Alpha di Mobile Legends, Fighter Gesit yang Sulit Dimatikan
-
Bangga! Timnas Indonesia Raih Juara Dunia di IESF World Esports Championship 2024
Lifestyle
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
Terkini
-
Ulasan Buku Period Power, Meningkatkan Produktivitas Saat Datang Bulan
-
Pedasnya Nendang, Icip Kuliner Cabe Ijo yang Bikin Ketagihan di Kota Jambi
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!