Di dunia yang penuh dengan gadget, cukup banyak orang yang membatasi diri berada di luar ruangan. Mereka cenderung menemukan kenyamanan dengan duduk santai dan menelusuri internet. Namun, ada juga yang tetap menyukai berada di luar ruangan dan menyaksikan alam lengkap dengan keindahannya.
Mereka seolah menemukan pelipur lara saat menghirup udara segar atau sekadar berjalan tanpa alas kaki di rerumputan. Bagi mereka, hutan belantara untuk hiking, berkemah, atau tidur di bawah bintang-bintang bisa menyembuhkan dan memelihara mental hingga selalu meluangkan waktu untuk menikmati keindahan alam.
Astrologi mendeteksi kecenderungan seseorang dengan jiwa pengembara yang dekat dengan alam semacam ini. Berdasar lansiran Pinkvilla, berikut empat zodiak teratas yang suka berada di tengah keindahan alam.
1. Aquarius
Bagi aquarius, menghabiskan waktu di alam sangat terapeutik untuk kesehatan mental mereka. Jadi, setiap kali merasa stres, mereka lebih suka mendaki gunung daripada mengungkapkan pendapat pada orang lain atau di media sosial.
Kadang-kadang, mereka melibatkan diri dalam menanam atau berkebun karena mereka menganggapnya sebagai terapi yang merangsang imajinasi. Menurut aquarius, aktivitas ini sangat mampu menenangkan pikiran dan emosi.
2. Cancer
Cancer sangat suka berada di tengah keindahan alam hingga mereka sering membawanya pulang. Mereka mengambil hal-hal alami dan menanam petak hijau di sekitar secara kreatif.
Menjadi penjaga alam dan punya kepedulian tinggi pada sekitar membuat cancer mencurahkan banyak perhatian untuk memelihara alam. Bahkan pada lahan kosong sekalipun, cancer akan menyulapnya menjadi 'miniatur' alam yang menenangkan untuk dilihat.
BACA JUGA: 4 Peran Support System dalam Pengembangan Diri, Pernah Mencobanya?
3. Capricorn
Capricorn suka mendapatkan kedamaian dan akan pergi ke tempat-tempat yang sunyi kapan pun mereka sempat. Bagi mereka, melihat tanaman segar dan padang rumput adalah cara terbaik untuk meremajakan pikiran dan indera.
Mereka bahkan suka mencoba berkebun dan dapat menghabiskan waktu berjam-jam menabur benih, menyiram, serta mengatur taman. Dekat dengan alam selalu menjadi aktivitas favorit seorang capricorn.
4. Libra
Libra menyukai keindahan bunga segar. Semua panca indera mereka seolah selalu terpikat pada keindahan lingkungan alam. Menghabiskan waktu di antara alam adalah bentuk terapi kedamaian bagi mereka
Tidak heran jika libra akan dengan senang hati melakukan hal-hal seperti mencabut rumput liar atau menanam berbagi jenis tanaman. Bagi mereka, berkebun adalah cara sempurna untuk bersantai.
Itulah tadi keemat zodiak yang sangat suka berada di tengah keindahan alam. Mulai dari aquarius sampai libra, apa zodiakmu juga termasuk?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kegagalan di BAC 2025, Taufik Hidayat: Fasilitas Ada, Apa Sih yang Kurang?
-
Tim Sudirman Cup Dirilis, Eng Hian: Komposisi Mengacu Prestasi Individual
-
Pelatnas PBSI Lakukan Rotasi Pelatih, Alasan Kesehatan Jadi Pemicu
-
Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025, Kombinasi Atlet Senior dan Junior
-
Fakta Menarik BAC 2025, Juara Baru hingga Catatan Minor Indonesia
Artikel Terkait
-
Ramalan Zodiak Hari Ini Jumat 18 April 2025, Gemini Butuh Me Time!
-
Ramalan Zodiak Besok Kamis 17 April 2025, Aries Harap-Harap Cemas?
-
Temuan Peneliti Swedia: Mengendus Bau Badan Bisa Bermanfaat dalam Terapi Kecemasan
-
3 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 12 April 2025, Siapa Saja?
-
Ramalan Zodiak Hari Ini 11 April 2025, Energi dan Peluang Baru Menanti!
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya