Berbicara seputar membersihkan rumah, tentunya kamu menginginkan hasil yang maksimal ‘kan? Tetapi, tanpa disadari nih kadang-kadang terdapat beberapa kebiasaan yang rupanya justru bisa membuat area di rumah malah menjadi semakin kotor.
Agar membuat rutinitas dari pekerjaan rumah kamu menjadi semakin efisien dan juga cepat selesai, yuk mulai cek kesalahan-kesalahan apa saja sih membersihkan rumah yang kerap dilakukan di bawah ini:
1. Memakai kain lap yang sama saat membersihkan semua permukaan
Saat memakai kain lap yang sama untuk menyeka beberapa tempat di area rumah, kain lap tersebut menempelkan sebuah kotoran dari permukaan sebelumnya dan juga menyebarkannya ke permukaan mana pun yang disentuh berikutnya.
Sering kali seseorang melakukan kesalahan yang satu ini yaitu memakai kain lap yang sama untuk membersihkan area sekitar rumah.
Tipsnya yaitu kamu bisa memakai handuk kertas baru untuk setiap permukaan yang akan dibersihkan, atau kamu juga bisa menyiapkan kain lap pembersih mikrofiber untuk setiap area rumah yang berbeda.
2. Tidak membersihkan wastafel
Wastafel merupakan area lingkungan yang sempurna bagi bakteri seperti E coli untuk berkembangbiak dan juga kebanyakan orang tidak kepikiran untuk membersihkannya sesering mungkin sebagaimana mestinya.
Keluarga kamu bisa saja mengalami sakit yang diakibatkan oleh kuman yang bersarang di wastafel jika kamu tidak membersihkannya.
Gunakanlah sabun yang lembut dan juga air hangat saat membersihkan wastafel dengan spons segar setiap kali kamu selesai mencuci piring.
3. Membersihkan jendela ketika cuaca cerah
Apabila kamu biasanya membersihkan jendela ketika cuaca sedang cerah, maka ada baiknya jika mulai sekarang dihentikan ya.
Membersihkan jendela ketika cuaca sedang cerah justru bisa membuat cairan pembersih akan mudah kering, sehingga dapat berpotensi untuk meninggalkan noda ataupun goresan.
4. Menyemprot cairan pembersih langsung pada obyek yang akan dibersihkan
Debu akan semakin banyak dan menumpuk bahkan susah untuk dibersihkan, ketika kamu langsung menyemprotkan cairan pembersih pada benda yang akan dibersihkan.
Ada baiknya jika menyemprotkan terlebih dahulu cairan pembersih pada sebuah kain lap untuk memudahkan kamu membersihkan area tersebut.
Nah, itulah tadi beberapa kesalahan saat membersihkan rumah yang wajib kamu catat, selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Klarifikasi Jennifer Coppen Jalani Upacara Hindu Bali Malaspas untuk Rumah Baru: Agamaku Islam
-
Menteri PPPA Terenyuh Nonton Rumah untuk Alie: Film Ini Sentuh Luka Tersembunyi Anak Indonesia
-
Sah! Indonesia Tuan Rumah, Kapan dan di Kota Apa Piala AFF U-23 2025?
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
-
Hunian Makin Padat, Desain Interior Simpel dan Fungsional Jadi Kebutuhan Baru Warga Kota
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo