HP bisa dikatakan seperti PC tetapi dalam versi yang lebih kecil, karena hal tersebut sebenarnya perawatan HP hampir sama dengan perawatan PC atau Laptop agar performa tetap optimal atau mulus.
HP juga bisa dikatakan merupakan perangkat eleketronik yang rentan terhadap kerusakan, sehingga pemakaian serta perawatan HP harus benar-benar diperhatikan.
Dalam perkembangannya HP terkenal akan 2 perangkat sistem yang digunakan yaitu Android, serta IOS, pada HP yang menjalankan sistem Android banyak hal yang bisa mengganggu performa HP.
BACA JUGA: 6 Langkah Membuat Masker Beras untuk Wajah secara Alami, Dijamin Praktis
Berikut 7 tips agar performa HP android tetap mulus:
1. Menjaga kesehatan baterai
HP adalah salah satu komponen paling vital pada sebuah HP, baterai bisa berperan penting dalam kelancaran performa HP android, maka dari itu penting untuk selalu menjaga kondisi baterai di HP android. Hindari menggunakan HP ketika HP sedang mengisi daya, hindari pengisian baterai dengan cara nirkabel, dan jangan membiasakan mengisi daya baterai setelah daya baterai habis.
2. Hindari menginstal terlalu banyak aplikasi
Jika menerima notifikasi bahwa penyimpanan HP penuh maka jangan heran jika performa HP android akan terganggu. JIka hal ini terjadi maka hal yang perlu dilakukan adalah menghapus file-file sampah, memanfaatkan cloud sebagai media menyimpan file, serta hindari terlalu banyak menginstal aplikasi, apalagi aplikasi tersebut tidak begitu penting dan jarang digunakan.
BACA JUGA: 8 Cara Membangun Kecerdasan di Komunitas Anak Muda
3. Hindari HP terkena air atau debu
Hindari HP terkena air atau debu, karena dampak yang terjadi adalah secara tidak langsung atau akan terasa dampaknya ketika sudah terlambat atau dalam jangka waktu tertentu.
Beberapa HP memang telah memiliki rating IP terhadap ketahanan air atau debu, namun itu tidak serta merta menjadikan HP menjadi kebal atau tahan terhadap debu atau air.
Terlalu sering terkena air akan membuat port pengisian daya menjadi berkarat, serta debu yang masuk ke dalam speaker atau mikrofon dapat mempengaruhi kualitas suara khususnya pada saat melakukan panggilan.
4. Pastikan aplikasi dan sistem operasi telah diperbarui
Pembaruan pada sistem operasi sangat penting karena dapat membuat HP menjadi lebih stabil, daya tahan baterai menjadi lebih tahan lama atau awet, menghilangkan bug, dan tentunya mendapatkan fitur baru.
HP android biasanya menyediakan pembaruan aplikasi atau sistem operasi suatu aplikasi di Play Store.
5. Menghindari game yang berkapasitas berat
Game-game saat ini banyak yang mempunyai kapasitas yang besar, sehingga jika HP tidak memiliki spesifikasi untuk memainkan game-game yang mempunyai kapasitas berat atau HP tidak memiliki spesifikasi sebagai HP gaming maka hindari untuk memaksa HP memainkan geme-game yang mempunyai kapasitas berat.
Bermain game yang mempunyai kapasitas berat di HP kelas entry-level atau mind-range dapat menyebabkan HP menjadi overheat yang pada akhirnya dapat berdampak buruk pada performa HP.
Jika HP sudah berkelas flagship, tetap usahakan untuk tidak bermain game-game yang mempunyai kapasitas yang besar atau berat terlalu lama.
BACA JUGA: Jangan Malas, Ini 3 Dampak Jika AC Tidak Dibersihkan Secara Rutin
6. Tidak mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak diketahui
Walaupun pada perangkat HP android sudah menyediakan Play Store untuk mendownload aplikasi, tetapi tidak jarang ada saja orang yang mengunduh aplikasi atau game dari sumber yang tidak diketahui bahkan ilegal.
Padahal hal tersebut dapat menimbulkan risiko tindak kejahatan, virus atau malware dan tentu saja dapat berdampak pada performa HP.
7. Restart HP minimal satu kali dalam seminggu
Sama seperti manusia atau makhluk hidup, HP dan perangkat elektronik lainnya juga membutuhkan istirahat. Namun banyak orang yang tidak mengetahui bahwa mengistirahatkan HP paling tidak dengan cara restart HP adalah sesuatu yang penting.
Restart HP paling tidak satu kali dalam seminggu sangat direkomendasikan karena dapat menghapus file cache dengan otomatis, mengatasi bug minor, meningkatkan performa dan menjaga HP agar tetap mempunyai daya tahan yang lama atau awet. Dengan begitu maka HP android dapat memiliki performa yang mulus dan maksimal.
Itulah 7 tips agar performa HP android tetap mulus.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Program Makan Bergizi Gratis: Berkah atau Beban? Menanti Hasil dan Manfaat di Tengah Anggaran Fantastis
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Gelar Seminar Pencegahan Stunting
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan Gamping Berpartisipasi di MJE 2023
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Gelar Peringatan World Prematurity Day 2023
-
Ini 7 Tips Membersihkan Sistem Komputer agar Mendapatkan Performa Optimal
Artikel Terkait
-
Biar Awet dan Kembali Bertenaga, Begini Cara Rawat Motor Pasca Turun Mesin
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Tilang Elektronik Memang Lucu, Penumpang Bermain HP Kena Getahnya
-
HP Murah Spek Dewa Rilis: Infinix Note 50s Bawa Layar 144 Hz dan Teknologi Aroma
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern