Rapat atau meeting dalam dunia pekerjaan adalah suatu hal yang sudah pasti sering dilakukan. Ada banyak tujuan rapat, antara lain menyampaikan kebijakan baru perusahaan, menangani keluhan pelanggan atau klien, atau membahas solusi terkait berbagai permasalahan yang menyangkut perusahaan.
Agar suatu rapat berjalan dengan efektif dan sehingga tujuan rapat tercapai, diperlukan etika rapat yang harus dipatuhi semua peserta. Berikut ini, beberapa etika selama rapat yang harus diterapkan. Yuk, disimak!
1. Mendengarkan
Selama rapat, wajib mendengarkan dengan seksama saat pihak lain sedang bicara, nggak cuma ketika giliran atasanmu saja. Hal ini bertujuan agar informasi yang disampaikan bisa diterima dengan baik.
Hindari mengganggu peserta rapat lain dengan melakukan meeting di dalam meeting, alias sibuk berdiskusi dengan rekan di samping, sementara di depan ada yang sedang berbicara. Itu sangat tak sopan, lho! Tandanya kamu tak menghargai orang yang sedang bicara.
2. Usahakan jangan membawa makanan
Agar rapat bisa cepat membahas persoalan dan tidak berlarut-larut, hindari hal-hal yang bisa mengganggu jalannya rapat. Membawa makan contohnya. Ingat ya, ini rapat, bukan piknik!
3. Fokus
Selama rapat berlangsung, fokuskan perhatian pada berlangsungnya rapat. Misalnya dengan membuat catatan apa yang penting atau nanti ingin ditanyakan, memikirkan ide untuk solusi, dan sebagainya.
Hindari memainkan gadget saat rapat. Selain bisa mengalihkan perhatianmu dari rapat yang sedang berlangsung, hal itu juga membuat peserta lain terganggu dan pastinya, orang yang sedang menyampaikan pendapat akan merasa tak dihargai.
4. Sudah mempersiapkan sebelumnya
Agar rapat bisa efektif, sebaiknya melakukan persiapan terlebih dahulu. Misalnya mencari tahu topik apa yang akan dibahas nanti, sehingga kamu nggak benar-benar ‘kosong’ saat menghadiri rapat dan tak tahu apa-apa.
Hindari pula datang telat ketika rapat. Di samping bisa membuat sebal orang lain yang sudah berusaha tepat waktu, dengan datang telat akan mengganggu jalannya rapat. Semua orang sudah sampai tahapan B, tapi harus mengulang lagi dari awal supaya kamu mendapat informasi yang sama.
5. Jangan memotong pembicaraan
Ini dasar banget sih. Di kondisi dan situasi apapun itu, jangan sekali-kali memotong pembicaraan. Karena hal tersebut merupakan perbuatan yang tak sopan.
Apabila ingin bertanya, biasakan dulu untuk mengangkat tangan. Setelah dipersilakan, baru deh kamu bicara. Dengan begitu, jalannya rapat bisa tertib dan tidak kisruh.
Usahakan melakukan hal-hal di atas saat rapat. Jangan sampai kamu abai, hingga akhirnya kena teguran atasan. Malunya nggak nahan, kan?
Baca Juga
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Tony Todd, Aktor Ikonik Candyman, Tutup Usia di 69 Tahun
-
Sering Mengalami Perut Kembung? Redakan dengan 3 Hal Ini
Artikel Terkait
-
Rapat di DPR Sambil Momong Anak, Sara Keponakan Prabowo Dibela Netizen: Gpp daripada Molor, Ngebokep atau Main Slot!
-
Verrell Bramasta Tunjukkan Persiapan sebelum Rapat DPR, Netizen: Wakil Rakyat Harus Begini
-
RUPS PLN Tetapkan Empat Komisaris Baru dan Perpanjang Dua Jabatan Direksi
-
Presiden RI Prabowo Subianto Berterima Kasih Atas Inisiatif Kemendagri Gelar Rakornas Pemerintah Pusat dan Daerah 2024
-
Foto Detik-detik DPR Setujui Naturalisasi Tiga Pemain Timnas
News
-
Dari Kelas Berbagi, Kampung Halaman Bangkitkan Remaja Negeri
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik