Pada Senin (2/8/2021), Blackpink telah resmi bergabung dengan Weverse. Weverse merupakan platform buatan Hybe Corporation, yang ditujukan untuk membantu para artis dan fansnya untuk tetap saling terhubung. Para artis dapat membagikan moment maupun postingan di Weverse. Begitu pula dengan para fans, mereka juga dapat membuat postingan di Weverse. Para artis dan fans pun dapat saling berkomentar di postingan masing-masing.
Weverse Shop, tempat belanja merch
Di dalam Weverse, terdapat Weverse Shop, yang menjual merch maupun konten-konten dari para artis. Hal ini tentunya akan memudahkan kalian untuk berbelanja merch artis favorit kalian. Blackpink sendiri akan meluncurkan Blackpink Weverse Shop pada tanggal 6 Agustus 2021 dan akan meluncurkan merchnya pada tanggal 18 Agustus 2021.
Keterlibatan Blackpink dalam Weverse ini merupakan salah satu bagian dari ‘4+1 Project’. Dimana projek tersebut dibuat untuk merayakan ulang tahun ke lima Blackpink. Blackpink sendiri merupakan artis YG Entertainment ketiga yang bergabung dengan Weverse.
Weverse membagikan Welcome Message dari BlackPink
Berdurasi 55 detik, Weverse membagikan video Welcome Message dari Blackpink. Dalam video tersebut Ji Soo mengungkapkan bahwa Weverse merupakan global platform yang akan membantu Blackpink dan Blink dari seluruh dunia untuk dapat berkomunikasi lebih dekat. Rose juga berharap Blackpink dan Blink dapat saling membagikan cerita di Weverse.
Sapaan pertama dari Jennie
Hari ini pada pukul 10.28 WIB, untuk pertama kalinya Jennie membagikan postingan di Weverse. Ia membagikan 4 foto yang menampilkan dirinya sedang menggunakan blouse dan ribbed jacket berwarna biru serta dilengkapi dengan bando, yang membuatnya terlihat begitu manis. Foto yang mendapatkan banyak komentar tersebut ia beri caption ‘ 1 ’ – Perayaan Hari Pertama Weverse. Jennie juga memberikan komentar pada postingannya yang diberinya, ? – Apakah ini benar?
Selain itu, Jennie juga telah mencoba untuk membagikan moment di Weverse dengan caption ‘ ?’ – Blink apa kabar?
Melalui kolom komentar moment yang dibagikannya, Jennie mengungkapkan bahwa dirinya butuh waktu untuk membiasakan dirinya bermain Weverse.
Lisa posting on Weverse
Setelah Jennie yang lebih dulu menggunggah postingan di Weverse. Kemudian disusul oleh Lisa yang menyapa Blink dengan foto dan caption ‘~ ~??’ – Hai~ Ada yang ingin bertemu Lisa~??
Wah, bagaimana perasaan kalian Blinks? Untuk pertama kalinya disapa Jennie dan Lisa di Weverse ya? Semoga nanti para member lainnya menyusul untuk segera menyapa kalian di Weverse juga ya. Dan semoga melalui Weverse ini, kedepannya Blink dan Blackpink akan terus saling terhubung ya.
Tag
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Sosok Ini Jadi Pelipur Lara Atalia Praratya di Tengah Isu Selingkuh Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Punya Kedekatan Khusus dengan Jokowi? Kini Terseret Kasus BJB dan Lisa Mariana
-
Revelino Tuwasey Disebut Hotman Paris Dipenjara, Apa Kata Pengacaranya?
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
-
Semua Tuduhan Lisa Mariana Dibantah Ridwan Kamil
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan