Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | M Amin Akbar
Buya Yahya Menjelaskan tentang wudhu yang tertelan. (YouTube/ Al-Bahjah TV)

Muslim perlu mengetahui bahwa ternyata ada cara beristinja atau cebok tertentu yang dapat membatalkan puasa Ramadhan. Hal tersebut sesuai dengan pemaparan yang disampaikan oleh Buya Yahya.

Perlu diketahui sebelumnya, bahwa selama ini cebok atau istinja yang dilakukan usai melaksanakan buang air besar atau kecil merupakan sebuah hal yang lumrah dikerjakan sehari-hari.

Namun Buya Yahya berpesan agar hati-hati saat melakukannya, khususnya di saat puasa Ramadhan ini. Merupakan sebuah hal penting untuk mengetahui cara cebok atau istinja tertentu, karena ada yang dapat membatalkan puasa sesuai menurut pemaparan Buya Yahya.

Pasalnya, jika cara cebok atau istinja' yang dilakukan tersebut keliru, maka dapat berakibat terhadap puasa Ramadhan yang hukumnya wajib, menjadi sia-sia karena telah batal.

Adapun cara cebok atau istinja' yang dapat membatalkan puasa tersebut dijelaskan oleh Buya Yahya berlaku bagi perempuan maupun laki-laki.

Lantas bagaimanakah cara cebok atau istinja' yang dapat membatalkan puasa kata Buya Yahya? Adapun untuk mengetahui lebih jelasnya, simak pembahasan berikut ini yang dilansir dari salah satu video di kanal YouTube Al-Bahjah TV pada 6 April 2022.

Perlu diketahui sebelumnya bahwa dalam Islam, istilah cebok untuk membersihkan qubul atau dubur disebut dengan istinja'.

Sementara itu, Buya Yahya menyebutkan bahwa cara istinja' atau cebok dengan memasukkan sesuatu, contohnya seperti jari, ke dalam lubang belakang (dubur) bisa membatalkan puasa.

"Istinja', ketahuilah memasukkan sesuatu ke lubang belakang membatalkan puasa," tutur Buya Yahya.

Sehingga Buya Yahya berpesan agar saat istinja' hendaknya dilakukan sewajarnya saja seperti biasa.

Sementara itu, Jika seseorang iseng atau sengaja jari dimasukkan ke lubang dubur maka akan membatalkan puasa.

"Tapi kalau iseng (jari) dibengkokkan (dimasukkan ke dubur) begini, masuk, batal puasa," tegas Buya Yahya.

Tak hanya itu, Buya Yahya juga menjelaskab bahwa bagi para wanita yang memasukkan sesuatu ke dalam lubang depan (qubul) juga dapat membatalkan puasa.

"Termasuk mohon maaf, wanita juga demikian. Memasukkan ke lubang depan membatalkan puasa," jelas Buya Yahya.

Maka dari itu, cara cebok atau istinja' yang benar adalah cukup menggosok bagian luar dubur atau qubul sampai bersih tanpa perlu memasukkan benda atau jari ke dalamnya.

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=WYdqSfSvAKs 

M Amin Akbar