Sebagai tempat ibadah umat Islam, masjid menyediakan beberapa fasilitas demi kenyamanan dan kebutuhan para jamaah. Fasilitas tersebut bisa berupa kamar mandi, toilet, tempat wudu, keset, alas salat, tirai pembatas muslimin dan muslimat, pengeras suara, penunjuk waktu, lampu, dan penyejuk ruangan (kipas angin/AC).
Kipas angin di dalam masjid sangatlah dibutuhkan oleh para jamaah. Dengan kipas angin di dalam masjid, para jamaah jadi nyaman, salat khusuk dan tidak gerah. Sebab itu, pengurus takmir berinisiatif menyediakan fasilitas kipas angin di dalam masjid agar para jamaah tetap merasa betah meskipun berlama-lama iktikaf atau berdiam diri sambil beribadah di dalam masjid.
Apalagi, saat jamaah sedang berdesak-desakan untuk salat Duhur di masjid. Salat Duhur di siang hari di mana matahari tepat berposisi di atas kepala, sinarnya menyengat jika menyentuh kulit, saat masuk ke masjid masih berdesak-desakan. Hal ini pasti akan menimbulkan kegerahan bagi para jamaah dan sebentar saja keringat berleleran dari pori-pori kulit.
Selain itu, keringat bisa membasahi dahi juga sekujur tubuh hingga seringkali baju yang dipakai terlihat basah. Akibat dari keadaan ini, para jamaah tidak betah berada di dalam masjid, dan pasti mereka lebih suka memilih tempat di teras atau serambi masjid.
Keberadaan kipas angin di dalam masjid memang sudah merupakan kebutuhan primer. Namun, kipas angin di dalam tayangan video ini berbeda dengan kipas angin di masjid-masjid lain. Kipas angin yang terdapat dalam video yang diunggah oleh akun @dagelansantri ini berputar dan berfungsi sebagaimana mestinya, meskipun kabel powernya tidak disambungkan ke aliran listrik.
Di dalam video yang telah mendapat 2.497 suka dan 54 komentar tersebut, terlihat jamaah sedang khusyuk mendengar ceramah seorang ustaz, sementara kipas angin tetap bekerja dengan semestinya dan sesuai kodratnya. Baling-balingnya terus berputar dan swing kipas juga ikut berputar. Sehingga angin yang dihasilkan tetap berhembus ke berbagai arah.
Dengan kipas angin masjid yang berkondisi demikian ini mengundang tanda tanya di benak warganet. Mereka juga mengira-ngira dan menyimpulkan.
"Berkah Ramadhan," tulis warganet. Artinya, sebab dapat berkah bulan suci Ramadhan, kipas angin itu berputar sendiri.
"Kipas menggunakan tenaga doa," kata warganet yang lain.
"Itu kipasnya ditiupin malaikat," timpas lainnya.
"Akibat mendengarkan ceramah," imbuh warganet lainnya.
Baca Juga
-
Ulasan Buku Ulama, Pewaris Para Nabi: Mengenalkan Tugas-Tugas Ahli Agama
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Ulasan Buku Atraksi Beka: Temukan Bakat Diri dengan Melawan Rasa Ragu
-
Ulasan Buku Badu dan Kue Pesanan: Membangun Rasa Percaya Diri Sejak Dini
-
Buku Bertajuk Kesombongan Jerapah: Perilaku Congkak yang Membawa Celaka
Artikel Terkait
-
Ikut Kampanye Ahmad Luthfi, Cara Salim Raffi Ahmad ke Jokowi Jadi Sorotan: Sebegitunya Nyembah..
-
Sebut Anak Abah Bakal Dukung Pramono-Rano, Publik Sepakat dengan Rocky Gerung: Taktiknya Anies Canggih!
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Setelah Sadbor, Netizen Tuntut Ivan Sugianto Dibotaki dan Dihukum Serupa
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
News
-
Mahasiswa Bisnis Perjalanan Wisata UGM Gelar Olimpiade Pariwisata #13 Tingkat Nasional
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Kesbangpol dan PD IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama untuk Meningkatkan Toleransi dan Harmoni
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
Terkini
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan