Setelah sempat tak terdengar kabarnya, kini Bjorka muncul lagi. Kemunculan sosok peretas alias hacker tersebut bikin geger publik.
Betapa tidak, Bjorka diduga kembali meretas data. Kali ini, data yang ia ungkap diduga milik aplikasi MyPertamina.
Kabar Bjorka menjadi sorotan massal, tak lama setelah dicuit oleh akun Twitter @segcron. Hacker Bjorka disebut-sebut kembali melancarkan aksinya dengan membocorkan data dari aplikasi MyPertamina.
Data yang diretas oleh Bjorka adalah sejumlah 44 juta (44.237.264) pada November 2022.
Dalam data yang diretas itu, terdapat beberapa informasi, mencakup nama lengkap, nomor HP, jenis kelamin, Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Bukan hanya itu, terdapat pula alamat tempat tinggal, alamat email, dan gaji atau penghasilan (harian, bulanan, dan tahunan).
Selanjutnya, tertulis di laman tersebut bahwa 44 juta data yang bocor itu dijual dan dibandrol dengan harga 25 ribu US Dollar (Rp392 juta). Hal ini pun amat disayangkan oleh @secgron melalui cuitannya di Twitter.
"Publik dipaksa untuk daftar di berbagai aplikasi, tapi tak ada jaminan bahwa data kita akan aman. Sekalinya menjamin, tak lebih dari sekadar omong kosong belaka," tulis @secgron, seperti dikutip dari Suara.com.
"Pasti cepat nih kayak ngurusin video syur kemarin. Cepat denialnya," kritiknya.
Publik yang telah mengetahui adanya dugaan kebocoran data tersebut pun langsung heboh. Ramai orang memberikan komentar.
Kolom komentar seketika penuh dengan beragam tanggapan, terutama kekecewaan dan kekesalan publik akibat dugaan kebocoran data.
"Lohh ehh lohh ehh lohh kemarin anggaran naik buat security karena Bjorka terus ngilang. Ini Bjorka comeback bobol lagi. Btw anggaran kemarin kurang kah?? Mueheheheee," tulis @adi***.
"Padahal bulan lalu RUU pelindungan data pribadi barusan disahkan. Udah punya nama resmi UU no 27 2022. Dan udah ada sosiasinya https://appdi.or.id. Tapi gatau lah," tutur @nih***.
"Maklumin negara open source. Kominfonya aja t*****," sindir @Shei***.
Nah, itulah kabar kemunculan hacker Bjorka yang membuat publik geger. Sebab kini Bjorka membocorkan data yang diduga milik MyPertamina.
Baca Juga
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
Artikel Terkait
-
Punya Poin di MyPertamina? Segera Tukar Sebelum Hangus Berganti Tahun
-
Senin dan Jumat Lebih Hemat! Harga Pertamax Kena Sunat untuk Pengguna MyPertamina
-
Pemilik Mobil Rental Bersuka Cita, Pertamina Bagikan Kabar Baik tentang Aplikasi MyPertamina
-
Ini Alasan Ringgo Agus Rahman dan Istri Masih Tidur Sekamar dengan Anak-anaknya
-
Ringgo Agus Rahman Tak Berharap Anak Ikuti Jejak Dirinya: Jadi Aktor Gak Keren
News
-
See To Wear 2024 Guncang Industri Fashion Lokal, Suguhkan Pengalaman Berbeda
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Usaha Pandam Adiwastra Janaloka Menjaga, Mengenalkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Kampanyekan Gapapa Pakai Bekas, Bersaling Silang Ramaikan Pasar Wiguna
-
Sri Mulyani Naikkan PPN Menjadi 12%, Pengusaha Kritisi Kebijakan
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans