Beredar kabar bahwa rumah mantan pejabat Direktorat Jenderal Pajak Rafael Alun Trisambodo resmi disegel secara paksa.
Tak hanya itu, kabar tersebut mencantumkan klaim bahwa ada seorang kakek tua misterius yang ikut diamankan.
Kabar tersebut beredar melalui video dengan foto thumbnail yang memperlihatkan potret rumah yang dipasangi garis polisi serta diberi banner penyitaan. Tak haya itu, ada sejumlah anggota polisi yang berada di depan rumah tersebut.
Video tersebut dibagikan oleh kanal YouTube bernama 'KABAR POLITIK' pada Selasa, 14 Maret 2023.
Begini narasi yang dituliskan dalam unggahan tersebut.
"Kakek Tua Misterius Ikut Di Amankan, VIRAL.. Aset Rumah Tri Sambodo Resmi Di Segel Paksa.!!" tulis judul unggahan.
"SEMUA TERBONGKAR.!! RUMAH TRI SAMBODO DI SEGEL PAKSA KAKEK TUA MISTERIUS IKUT DI AMANKAN, TERNYATA.." tulis keterangan thumbnail video.
Lalu benarkah klaim yang dicantumkan itu?
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, klaim rumah Rafael Alun Trisambodo resmi disegel paksa adalah salah.
Faktanya, isi video itu tak ada kaitannya dengan klaim yang dicantumkan pada judul maupun thumbnail.
Narator tersebut membacakan artikel Metro.suara.com yang diunggah pada 13 Maret 2023.
Judul artikel yang dibacakan narator adalah "Rafael Alun Diduga Punya Indekos Tanpa Izin Bangunan Buat Sembunyikan Mobil, Penghuni Dijadikan 'Tumbal'".
Artikel yang dibacakan berisi pembahasan mengenai dugaan Rafael yang memiliki indekos tanpa izin bangunan yang berlokasi di Srengseng, Jawa Barat dan diungkapkan oleh akun @azazeldiablos di Instagram.
Adapula laporan PPATK bahwa hal yang disita dari Rafael Alun adalah uang tunai sebesar Rp37 miliar.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, maka kabar rumah Rafael Alun resmi disegel paksa adalah keliru.
Dengan demikian, informasi yang telah tersebar tersebut masuk dalam hoaks kategori konten manipulasi.
Baca Juga
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
Artikel Terkait
-
Beda Kasus Ivan Sugianto vs Rafael Alun: Drama Anak Berakhir Skandal Pencucian Uang
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Tak Cuma Makam, Viral Rumah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Malah Jadi Tempat Wisata Warga
-
Efek Rumah Kaca Tampil di Joyland 2024, Siap-Siap Dimanjakan Konsep Rimpang Set
-
Netizen Siap Bongkar Jejak 'Kebusukan' Ivan Sugianto, Bakal Senasib Rafael Alun?
News
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia
-
Bicara tentang Bahaya Kekerasan Seksual, dr. Fikri Jelaskan Hal Ini
-
Komunitas GERKATIN DIY: Perjuangan Inklusi dan Kesehatan Mental Teman Tuli
-
5 Hero Marksman Jungle Terbaik di META Mobile Legends November 2024
Terkini
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout
-
4 Look OOTD Kekinian ala Lee Seoyeon fromis_9, Gaya Makin Super Stylish!
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh