Baru-baru ini viral video rombongan para siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) satu angkatan yang melakukan study tour di tempat yang tak biasa.
Betapa tidak, mereka menentukan study tour dengan melakukan ibadah umroh ke Mekkah, Arab Saudi. Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @zrilibraa dah dibagikan ulang oleh akun Instagram @lambe_turah.
Dalam unggahan video tersebut, rombongan siswa SMA itu terlihat bersama-sama melakukan ibadah umroh. Mereka pun tampak teratur selama perjalanan dari Indonesia hingga menuju Tanah Suci.
Rombongan SMA yang diduga berasal dari para siswa kelas 12 SMA Darul Arqam Garut itu ke Mekkah dalam rangka study tour sekaligus ibadah umroh.
Video itu memperlihatkan para siswa mengenakan pakaian ihram di Tanah Suci Mekkah. Mereka bahkan terlihat berjalan teratur dan rapi ketika beribadah umroh.
"Alhamdulillah bisa umroh bareng temen seangkatan," tulisnya dalam keterangan di video.
Berdasarkan keterangan, program umroh seangkatan tersebut sudah dipersiapkan sejak mereka duduk di bangku SMP kelas 7 dan akhirnya terlaksana ketika mereka berada di kelas 12. Jadi, program tersebut telah menjadi tujuan mereka selama enam tahun bersekolah.
"Sebenarnya ini program dari sekolah, nabung dari kelas 7 sampai 12 hehe, study tour harusnya pas kelas 9 ke jogja cuman lagi covid pas itu mah," tulisnya lagi.
Program study tour yang tak biasa itu seketika viral dan menyita atensi warganet. Kolom komentar pun seketika banjir beragam tanggapan oleh warganet yang tampak kagum dengan mereka.
"Semoga bisa jadi contoh untuk sekolah lainnya. Keren ini," tulis @kali***.
"Study tour berbonus pahala," komentar @deby***.
"Mungkin tabungan umrohnya diinclude sama SPP, jadi tabungannya sama rata dan sesuai target. Salut," timpal @fri***.
"Keren lho. Semoga pulang makin bertambah imah dan kebaikannya," sahut @smar***.
Baca Juga
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
Artikel Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Tri Ibadah, Layanan Komunikasi Pilihan di Tanah Suci selama Umrah dan Haji, Harga Mulai Rp 250.000
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur