Calon wakil presiden (cawapres) Mahfud MD mengisyaratkan pamitan setelah Pilpres 2024 berakhir. Hal itu disampaikan Mahfud melalui unggahan video di akun TikTok pribadinya.
Mahfud MD kini menyebut dirinya sebagai mantan cawapres. Dia bersama capres Ganjar Pranowo mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung mereka.
BACA JUGA: Ganjar Pro Kontra Hak Angket Pemilu: Kalau Merasa Benar, Tak Perlu Takut!
"Saya Mahfud MD mantan cawapres bersama capres Ganjar Pranowo mengucapkan terima kasih kepada semua relawan, semua penggiat medsos yang telah berjuang bersama kami," ungkap Mahfud MD dikutip pada Kamis (29/2/2024).
Walaupun mengisyaratkan pamitan tetapi Mahfud MD mengingatkan bahwa perjuangan masih terus berlanjut. Oleh sebab itu, dia mengajak pendukungnya untuk terus bersama.
"Jalan perjuangan masih panjang dan pilihan-pilihan perjuangan masih banyak untuk tetap menjaga cita-cita perjuangan kita," ujar Mahfud MD.
"Mari terus bersama, terima kasih ya." pungkasnya.
Pernyataan Mahfud MD tersebut menuai berbagai reaksi dari publik.
BACA JUGA: Sebut Mudah Lawan Ridwan Kamil di Pilgub DKI, Ahmad Sahroni: Kecuali Anak Presiden Itu Sulit
"Cuma Pak Mahfud yang mengakui kekalahannya di Pilpres tahun ini," komentar @rizky***zar.
"Bapak sebut mantan cawapres tapi sebut Pak Ganjar capres paham kan kawan-kawan?" ujar @vi**.
"Berarti Pak Mahfud gak mau ikutan hak angket?" celetuk @bayuprayoga***.
Sebagai informasi, hasil real count terkini dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam posisi unggul.
Jumlah suara yang masuk per hari ini pukul 07.00 WIB sudah 77,79%. Paslon nomor urut 01, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar tercacat memperoleh suara 24,49%.
Paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraup suara 50,83%. Sedangkan paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD tercatat mengumpulkan suara 16,68%.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Antara Keluarga dan Masa Depan, Dilema Tak Berujung Sandwich Generation
-
Buy or Bye: 6 Aksesoris iPad yang Wajib Dipertimbangkan sebelum Checkout
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
Artikel Terkait
News
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Google Cloud Diselidiki, Stafsus Nadiem Makarim Ikut Disorot KPK
-
Disarankan Profesor IPB: Ini Cara 'Melatih' Sistem Imun Anda dengan Makanan Fermentasi
-
Menkeu Purbaya Tanggapi Tragedi Terbakarnya Mobil Milik Bank BUMN yang Bawa Rp4,6 Miliar
Terkini
-
Antara Keluarga dan Masa Depan, Dilema Tak Berujung Sandwich Generation
-
Buy or Bye: 6 Aksesoris iPad yang Wajib Dipertimbangkan sebelum Checkout
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja