Film Pengabdi Setan 2 yang viral akhir-akhir ini turut meningkatkan kepopuleran berbagai aspek pendukungnya nih. Salah satunya lokasi yang digunakan untuk pengambilan gambar. Sebut saja Rusun Mangkrak sebagai tempat pengambilan layar utama. Lokasi lain adalah Observatorium Bosscha yang berlokasi di Kota Kembang Bandung.
Observatorium Bosscha ini dulunya juga pernah menjadi latar pengambilan gambar film Petualangan Sherina yang tayang pada tahun 2000. Semenjak dijadikan lokasi Shooting Pengabdi Setan 2, Observatorium Bosscha mulai dikepoin lagi nih sama netizen.
Bahkan, banyak yang bilang kalau film Pengabdi Setan 2 merusak kenangan indah yang ditampilkan dalam film Petualangan Sherina. Waduh. Tapi sebenarnya Observatorium Bosscha itu apa sih? Simak ulasan ini intuk informasi lebih lanjut.
Berlokasi di Jl. Peneropongan Bintang No.45, Lembang, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, untuk sampai ke sini kamu harus berkendara sejauh 15 Km dari Stasiun Bandung.
Sebenarnya, Observatorium Bosscha ini hadir untuk tempat penelitian astronomi sejak 1928 silam. Tepatnya saat penjajahan Belanda. Nama Bosscha diambil dari salah satu nama dosen yang mengajar Bung Karno, Karel Albert Bosscha. Beliau adalah orang yang paling berjasa dalam pembangunan Observatorium Bosscha.
Berdiri di lahan seluar 6 ha, apa saja sih yang biasanya dilakukan di Observatorium Bosscha?
Biasanya para peneliti di bidang astronomi masih menggunakan Observatorium ini tempat penelitian. Pada waktu tertentu, Observatorium Bosscha juga dibuka untuk kunjungan dari luar. Pengunjung dapat mengamati cara kerja teropong tertua Zeiss, mengetahui informasi yang berkaitan dengan astronomi, hingga melihat bintang dengan teleskop.
Observatorium Bosscha dapat dikunjungi saat siang dan malam hari. Namun kunjungan malam terbatas pada hari-hari dan bulan tertentu saja. Untuk tiket masuk kunjungan malam dan siang juga berbeda, kunjungan malam perlu merogoh kocek Rp 20.000 sementara itu kunjungan siang hanya Rp 15.000.
Kunjungan biasanya terbuka untuk instansi, sekolah, ataupun organisasi tertentu. Namun untuk kunjungan keluarga perlu memperhatikan jadwal yang disediakan. Sebelum berkunjung jangan lupa registrasi dulu ya.
Apakah kamu tertarik untuk mengunjungi Observatorium Bosscha?
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Gilang Dirga Jadi Cawabup Tapi Belum Lulus Kuliah, Pandji Pragiwaksono Beri Sentilan Menohok
-
Tergoda Gift TikTok, Istri Bawa Kabur Anak dan Buku Nikah Demi Selingkuhan!
-
Harumkan Indonesia! The Saint Angela Choir Bandung Juara Dunia World Choral Championship 2024
-
Mandatalam Earth Run 2024: Lari Menuju Bumi yang Hijau Run For Earth" di Podomoro Park, Bandung
Ulasan
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
-
Review Film Role Play, Menjelajahi Dunia Karakter dan Narasi
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?