Piala Dunia Qatar 2022 akan segera dibuka pada hari Minggu tanggal 20 November ini. Turnament sepakbola antar negara paling akbar ini akan segera melakukan kick off. Ada berbagai hal yang telah dipersiapkan oleh pemerintah Qatar dalam menyambut gelaran Piala Dunia kali ini. Namun dalam penyelenggaraan nya terdapat beberapa hal yang dapat dikatakan paling ‘ter’ di penyelenggaraan Piala Dunia kali ini.
Berikut ini kami sampaikan beberapa hal yang paling ‘ter’ di Piala Dunia Qatar 2022.
1. Tiket Termahal
Piala Dunia sudah didepan mata, namun bagi para pecinta bola yang ingin menyaksikan jagoannya secara langsung di stadion mereka harus merogoh kocek lebih dalam. Mengapa hal demikian dapat terjadi, pasalnya biaya tiket untuk memasuki stadion di informasikan memiliki harga 40% lebih mahal dibandingkan dengan Piala Dunia sebelumnya.
Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Prancis vs Australia Piala Dunia 2022, Dilengkapi Prediksi Skor!
Namun berdasarkan pernyataan yang dikeluarkan Fifa, pihak penyelenggara dan panitia cukup optimis meskipun tiket pertandingan dijual lebih mahal. Hal itu dikarenakan menurut Fifa sampai dengan saat ini tiket yang telah terjual hampir menyentuh angka 3 juta lembar tiket.
2. Jarak Terdekat
Piala Dunia Qatar 2022 ini diselenggarakan di 8 stadion dan bertempat di 5 kota. Dan dalam sejarahnya Qatar ini merupakan negara dengan luas terkecil yang pernah menjadi tuan rumah Piala Dunia sejauh ini. Berdasarkan laman Wikipedia luas Qatar ini sekitar 11.671 Km2, jika di bandingkan dengan Rusia yang memiliki luas sekitar 17,1 juta Km2 tentunya wilayah Qatar ini relatif lebih kecil.
Namun hal ini memberikan keuntungan tersendiri bagi para penonton, dimana para penonton dalam mengunjungi stadion yang satu ke stadion lainnya akan lebih mudah dikarenakan jarak antar stadion yang berdekatan.
Baca Juga: Dicap Mirip Kiper Qatar, Habib Husein Ja'far Ungkap Pesan Tegas untuk Piala Dunia 2022
3. Stadion Tersingkat
Berbagai sarana infrastruktur telah pemerintah Qatar siapkan guna menjadi tuan rumah yang baik dalam penyelenggaraan Piala Dunia kali ini. Hal tersebut pun berlaku pada pembangunan stadion, terdapat salah satu stadion di Piala Dunia ini yang dapat dikatakan cukup unik. Stadion yang dimaksud adalah stadion 974, terletak di dekat pelabuhan stadion ini memiliki konstruksi yang unik.
Keunikan nya ada pada bahwa stadion ini terdiri dari tumpukan kontainer dan akan dibongkar pasca perhelatan Piala Dunia Qatar ini berakhir. Oleh karena itu stadion 974 yang terletak di kota Doha ini dapat dikatakan sebagai stadion tersingkat dalam masa penggunaanya dalam sejarah Piala Dunia.
Baca Juga: Mantap! Fans Jepang Banjir Pujian Usai Bantu Bersihkan Sampah di Pembukaan FIFA World Cup 2022
4. Aturan Terketat
Dikarenakan Qatar merupakan negara yang terletak di wilayah timur tengah yang masih menjunjung tinggi nilai-nilai ketimuran, Qatar memberlakukan beberapa aturan yang dapat dikatakan cukup ketat. Selain larangan menginap dalam satu ruangan bagi pasangan yang resmi menikah, Qatar pun memberlakukan larangan membeli dan memimun minuman keras di sekitaran Stadion.
Minuman keras semisal bir hanya akan dapat ditemukan pengunjung Piala Dunia di tempat-tempat tertentu seperti Hotel, Bar, dan disekitar Fifa Fan Fest.
Nah demikianlah beberapa hal atau fakta yang dapat dikatakan paling ‘ter’ yang terdapat di penyelenggaraan Piala Dunia Qatar 2022 ini.
Video yang mungin Anda suka
Baca Juga
-
5 Cara Menghindari Intrusive Thoughts yang Membahayakan Kesehatan Mental
-
6 Alasan Penting untuk Tidak Menjalin Hubungan dengan Cowok "Bad Boy"
-
6 Karakter Pria Paling Menarik untuk Dijadikan Suami
-
6 Tips Bermain Genshin Impact Bagi Pemula, Newbie Wajib Baca!
-
5 Filosofi dalam Game RPG untuk Menambah Keseruan Hidup Gamers
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Cek Fakta: Benarkah Ridwan Kamil Mendukung Pramono-Doel dengan Pose 3 Jari?
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Pernah Berujar soal Meninggalkan Sabda Nabi, Benarkah?
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Mewacanakan Wajib Militer bagi Anak Muda?
-
5 Fakta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Korban Diserang usai Tangkap Pelaku Tambang Ilegal
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?