Pertumbuhan pengguna sepeda motor listrik di Indonesia semakin ke sini semakin bertambah. Hal ini bisa dilihat sudah banyak di jalanan ditemui orang yang menggunakan sepeda motor listrik. Kesempatan ini tentu digunakan dengan baik oleh banyak perusahaan untuk mengeluarkan produk motor listrik, termasuk Polytron.
Sebelumnya Polytron dikenal sebagai perusahaan yang memproduksi alat-alat elektronik, namun baru-baru ini memutuskan untuk mengembangkan bisnis mereka ke industri kendaraan listrik, terutama sepeda motor.
Polytron mengeluarkan produk motor listrik terbaru yang diberi nama Polytron Fox R yang desainnya mirip Honda PCX. Motor listrik ini dapat menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat yang ingin mencari motor listrik dengan harga terjangkau.
Spesifikasi Polytron Fox R
Polytron Fox R memiliki spesifikasi yang tidak kalah menarik dengan sepeda motor listrik lainnya. Skuter listrik ini langsung menggerakkan roda belakang, jadi motor ini tidak lagi menggunakan van belt.
Motor ini memiliki dimensi 1760 mm x 720 mm x 1045 mm, serta memiliki berat kosong seberat 85 kg. Motor ini sudah dilengkapi dengan motor listrik 3000 watt dengan baterai 3,7 kWH sehingga dapat menghasilkan kecepatan maksimal sebesar 90 km/h dan dapat menempuh jarak 130 km untuk sekali pengisian daya.
Motor ini sudah dilengkapi dengan sistem simetrik suspension, dan untuk sistem pengereman sudah dilengkapi dengan rem cakram untuk rem belakang dan rem depan.
Di samping itu, motor ini juga sudah dilengkapi dengan fitur Anti-Theft Security, Find Charging Point, Ride Stats, serta Check Battery Status. Selain itu, speedometer motor ini sudah digital, serta lampu motor yang sudah LED.
Motor ini juga memiliki gigi mundur yang sangat jarang ditemui pada sepeda motor kecil, sehingga adanya fitur ini menjadi nilai bonus pada motor ini.
Hebatnya lagi, Polytron Fox R juga dapat terhubung dengan smartphone, sehingga dapat mendapatkan informasi mengenai statistik berkendara, status baterai, dan titik-titik lokasi pengecasan.
Harga Polytron Fox R
Sebagaimana dikutip dari laman resmi Polytron, harga Polytron FoX R sebesar Rp 16,5 juta. Kendaraan ini tersedia dalam lima pilihan warna, seperti Black Gloss, Bumblebee Yellow, Grey Matte, Red Matte, dan White Gloss. Semua warna ini memiliki harga yang sama.
Harga ini belum termasuk pajak atau harga OTR. Untuk konsumen yang berada di Jabodetabek, untuk harga OTR akan terkena biaya sebesar Rp 20,5 juta. Namun, Polytron Fox R juga menjadi salah satu model yang masuk ke dalam skema subsidi pemerintah untuk kendaraan listrik roda dua. Ini membuat harga Fox R yang dibanderol Rp20,5 jutaan untuk wilayah Jabodetabek menjadi Rp13,5 jutaan.
Syarat Pengajuan Subsidi 7 Juta
Berikut syarat agar dalam pembelian motor listrik Fox-R dapat subsidi pemerintah sebesar Rp 7 juta.
1. Mengecek Nomor NIK
Melakukan pengecekan nomor NIK apakah berhak sebagai penerima bantuan subsidi melalui aplikasi PLN Mobile yang telah disiapkan oleh pemerintah. Penerima manfaat subsidi telah ditentukan syarat-syaratnya oleh pemerintah, yaitu penerima KUR, BPUM, subsidi upah dan subsidi listrik.
2. Batas Waktu Pembelian
Program subsidi ini hanya berlaku untuk pembelian pada masa 2023 sampai 2024 dengan jumlah kuota maksimal 200 ribu unit di tahun 2023, dan 600 ribu unit untuk kuota 2024.
3. Hanya Berlaku untuk 1 Kali Pembelian
Metode subsidi ini berupa potongan langsung kepada pembeli yang sah dan hanya bisa berlaku untuk 1 kali pembelian untuk 1 nomor NIK.
Demikian penjelasan mengenai motor listrik Polytron Fox R, berdasarkan spesifikasi, harga hingga prosedur untuk pembelian. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Tag
Baca Juga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Mengenal Puisi Sederhana Penuh Makna dalam Buku Perjamuan Khong Guan
-
Temukan Potensi Diri dan Kekuatan Pikiran dalam Buku Mind Power Skills
-
Ulasan Buku Memaknai Jihad, Mengenal Pemikiran Prof. Dr. KH. Quraish Shihab
-
Cinta Datang dari Ranum Buah Mangga dalam Buku Kata-Kata Senyap
Artikel Terkait
-
Pemerintah Mau Kasih Akses Tukang Bakso Hingga Sayur Pembiayaan Rumah Subsidi
-
Siap-siap! Ojol Akan Berstatus Pelaku UMKM, Bisa Raih Bansos Hingga Beli BBM Subsidi
-
Harga Separo Honda BeAT, Sudah Keyless: Intip Pesona Ampere Reo 80
-
Harga Murah di Bawah BeAT, Motor Listrik Vida V2 Punya Bagasi Lebih Luas dari Aerox
-
Seharga Nmax Turbo Ultimate, Bikin KLX 150 Kalah Kelas: Intip Pesona Motor Listrik asal Jepang GE-N3
Ulasan
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin