Melansir Soompi, dalam wawancaranya dengan Sports Chosun, Lee Se Young membahas drama hit-nya, The Red Sleeve.
Drama ini merupakan kisah romansa kekaisaran antara putra mahkota Yi San (Lee Junho 2PM), yang nantinya akan menjadi kaisar dengan seorang hakim wanita berkemauan keras, Seong Deok Im (Lee Se Young).
Terkait dengan penampilannya sebagai Seong Deok Im, Lee Se Young berkomentar bahwasannya ia berusaha memperlihatkan bagaimana karakternya menjalani hidup, meskipun sebagai rakyat biasa ia sesungguhnya tak punya banyak pilihan. Menurutnya, Seong Deok Im yang dengan gagah berani bertaruh nyawa untuk sang putra mahkota sangat menawan.
Ia menambahkan bahwa karakter yang ingin ditampilkannya adalah sosok warga yang biasa saja, namun, pada satu titik tertentu, ia menjelma menjadi sosok yang kuat. Karakter Seong Deok Im menghadapi berbagai konflik yang membuatnya harus mengubah keputusannya sendiri. Untuk mempersiapkan peran ini, Lee Se Young sampai harus belajar kaligrafi dan membaca catatan tentang Yi San dan Seong Deok Im.
Chemistry-nya dengan Lee Junho terbangun dengan baik. Ia menyebut Lee Junho sebagai “partner terbaik.” Banyak sekali adegan yang harus dilakukannya bersama dengan Lee Junho, maka sudah sewajarnya mereka menjadi dekat. Komunikasi berjalan dengan mulus, mengingat kepribadian Lee Junho yang ramah dan penyayang. Lee Se Young menilai Lee Junho adalah aktor yang bisa dipercaya sejak awal dan ia senang dapat bekerja sama dengannya.
Baru-baru ini, Lee Junho dan Lee Se Young mendapat penghargaan sebagai Best Couple di 2021 MBC Drama Awards. Ketika ditanyai adegan mana yang membuatnya paling berdebar-debar, Lee Se Young menyebutkan adegan di bathup melalui Twitter, tetapi sesungguhnya tak ada yang membuatnya merasa begitu.
Lee Se Young menguraikan bahwa Seong Deok Im melihat Yi San sebagai pria setelah adegan bathup, yang kemudian memantik kesetiaan menjadi cinta. Cinta Seong Deok Im semakin bertumbuh seiring dengan aksi-aksinya melindungi Yi San.
Lebih jauh, sang aktris juga menyampaikan bahwa karakter Seong Deok Im sangat mirip dengannya. Memerankan karakter ini membuatnya berefleksi apakah ia hidup dalam setiap momen dengan maksimal dan merasakan kebahagiaan atau tidak. Ia berpikir untuk hidup dengan lebih bahagia. Pada usianya yang menginjak 30 tahun, ia kini memiliki mindset yang lebih optimis, ia ingin hidup yang bisa dinikmati.
Sebagai aktris dengan sosoknya yang telah melekat sejak kecil, ia memiliki ambisi untuk dapat tampil sebagai aktris yang dapat dipercayai penonton. Lee Se Young merasa ada keraguan terhadap prosesnya dari aktris cilik menjadi dewasa dan ia akan berusaha dengan keras menjalani pekerjaannya.
Sebagai penutup, serial The Red Sleeve sukses menjadi pilihan penonton terbaik minggu ini.
Sumber:
https://www.soompi.com/article/1507054wpp/lee-se-young-talks-about-romance-scenes-with-2pms-lee-junho-how-the-red-sleeve-impacted-her-and-more
Baca Juga
-
5 Tips Memilih Rekomendasi Klinik dan Dokter Hewan
-
Kim Sejeong Comeback Melalui Drama Korea A Business Proposal, Ini 6 Faktanya!
-
BTS Berhasil Shooting di Grand Central Station, Berikut 3 Rahasia yang Harus Kamu Ketahui!
-
HyunA dan DAWN Resmi Tunangan, Ini 7 Fakta Perjalanan Asmara Mereka Selama 6 Tahun
-
5 Fakta Drama Korea 'All of Us Are Dead,' Variasi Zombie hingga Latihan Fisik
Artikel Terkait
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
-
Shin Min Ah Hingga Lee Jong Suk Konfirmasi Bintangi Drama Romantis Fantasi
-
Setelah 17 Tahun, Lee Junho 2PM Pilih Sudahi Kontrak dengan JYP Entertainment
-
Lee Se Young, Lee Jong Suk, Shin Min Ah, dan Ju Ji Hoon Main Drama Baru
-
Kenalan dengan Cashero, Drama Superhero Unik yang Wajib Ditunggu!
Entertainment
-
Cinta Pertama Anies Baswedan Jadi Film? Wah, Wajib Kepoin!
-
6 Drama China yang Diadaptasi dari Novel Ma Boyong, Terbaru The Mutations
-
G-Dragon Jadi Sorotan Lantaran Tag Sana TWICE di Unggahan Konser Coldplay
-
Tampil Bak Rockstar, Jin BTS Pamer Gaya Baru di Foto Konsep Terbaru Echo
-
6 Band Rock Jepang Terbaik yang Sering Mengisi OST Anime Populer
Terkini
-
Timnas Indonesia Diterpa Badai Cedera, 4 Pemain Ini Berpeluang Comeback?
-
Uniknya Thailand, Ubah-Ubah Aturan Demi Bisa Kembalikan Medali Emas Sepak Bola SEA Games
-
Harus Lewati Maarten Paes dan Emil Audero, Peluang Cyrus Margono ke Timnas Masih Ada!
-
Terjadi Lagi! Setelah Batasi Usia, Thailand Kini Berencana Ubah Format Sepak Bola SEA Games
-
Merdeka Belajar dalam Perspektif Ki Hadjar atau Merdeka dari Belajar?