Pada Jumat (7/1/2021), agensi April, DSP Media, merilis pernyataan resmi terkait investigasi bullying di sekolah oleh anggota grup APRIL Naeun. Menurut DSP Media, 'A' yang sebelumnya telah menuduh Naeun melakukam bullying sejak sekolah dasar telah membuat surat permintaan maaf, mengakui bahwa rumor itu dibuat-buat. Naeun sendiri telah memutuskan untuk membatalkan tuduhan pencemaran nama baik terhadap 'A'.
Berikut adalah pernyataan lengkap DSP Media sebagaimana disadur dari allkpop:
"Halo, ini DPS media.
Kami ingin memberi tahu kalian pernyataan kami mengenai hasil investigasi dari kasus bullying di sekolah yang melibatkan artis kami, Lee Naeun.
Pada bulan Maret 2021, satu posting di komunitas online mengklaim bahwa Lee Naeun mengambil bagian dalam bullying selema masa sekolah.
Namun, ini adalah rumor palsu dan DSP Media telah mengajukan gugatan terhadap penuduh asili 'A' atas pencemaran nama baik.
Untuk membuktikan bahwa isi postingan tersebut adalah palsu, DSP Media mengumpulkan bukti yang cukup dan menyerahkannya kepada penyidik. Setelah beberapa bulan penyidikan, polisi telah menyatakan bahwa 'A' bersalah atas pencemaran nama baik karena telah menyebarkan desas-desus palsu.
'A' yang menghubungi DSP Media dengan niat untuk mengungkapkan penyesalannya kepada Lee Naeun setelah merenungkan tindakannya, telah mengirimkan surat permintaan maaf.
Lee Naeun telah memutuskan untuk menerima permintaan maaf 'A' dan akan membatalkan gugatan hukumnya. Kami senang menyampaikan berita ini kepada para penggemar yang telah menunggu sangat lama dan terus memberikan dukungan yang tisak berubah.
Lebih lanjut, DSP Media sekali lagi menekankan bahwa setiap dan semua aktivitas yang melibatkan penyebaran desas-desus palsu akan diberi tindakan hukum yang tegas.
Terima kasih."
Berikut ini adalah isi surat permintaan maaf dari 'A' :
"Selama SD, saya pendiam dan tidak terlalu banyak yang tahu, dibandingkan dengan Lee Naeun yang bergaul dengan teman-teman lain dan selalu ceria dan ceria, sehingga aku iri dan merasa rendah diri padanya. Akhirnya menulis posting yang tidak benar-benar terjadi dan tidak ada hubungannya dengan kebenaran apapun. Saya menyebabkan kerugian pada Lee Naeun dan perusahaannya melalui kesalahan besar saya. Saya tahu bahwa meskipun dia memaafkan saya, kesalahan saya tidak hilang. Melalui hal ini saya menyadari bahwa kebohongan kecil dapat menyebabkan kerugian besar. Maafkan saya."
Kehidupan orang lain terkadang bisa membuat kita iri, tapi sebenarnya tidak ada hidup yang sempurna. Menjatuhkan orang lain supaya hidupnya lebih sengsara sungguh merupakan perbuatan yang keji. Bagaimana menurutmu?
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Pameran SIAL Interfood 2024: Peluang Emas Ekspor Makanan Korea Halal ke Indonesia, Raih Kenaikan 2,7%
-
Tambah Jadwal Tur Fan Meeting, Hwang In Yeop Akhirnya Mampir ke Indonesia
-
2 WNI Masih Hilang di Perairan Jeju Korea Selatan, KBRI Seoul Pantau Pencarian
Entertainment
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Lagu ENHYPEN 'No Doubt': Pengen Cepet Pulang Kantor buat Ketemu Si Dia