Menyadur via Allkpop, trio pendatang baru K-Pop VIVIZ baru saja mengumumkan nama serta logo fanclub resmi mereka. Adapun mulai sekarang, penggemar VIVIZ akan dikenal dengan nama NAV (diucapkan 'NA-Vi', di mana menyerupai kata Korea untuk kupu-kupu, 'Na-bi'). Nama tersebut menggabungkan kata "Na" yang mewakili "saya" dalam bahasa Korea, dengan karakter pertama nama VIVIZ, yakni "Vi". Nama ini menunjukkan bahwa penggemar dan VIVIZ akan terbang ke langit seperti kupu-kupu secara bersama-sama.
Sementara itu, girl group asuhan Big Planet Made (BPM) ini direncanakan debut pada bulan Februari. Kabar ini disadur via dispatch, pada Jumat, (14/1/2021), di mana dilaporkan bahwa trio VIVIZ akan melangsungkan debut pada pertengahan Februari mendatang.
Seorang pejabat dari BPM pun mengatakan dalam sebuah panggilan telepon dengan 'Dispatch' pada hari itu, "VIVIZ berencana untuk debut sebelum pertengahan bulan depan."
Untuk saat ini, diketahui ketiganya sedang dalam persiapan akhir untuk album debutnya. VIVIZ juga berencana untuk menyelesaikan syuting video musik dalam bulan ini. Detail lebih lanjut terkait proyek debut VIVIZ diharapkan segera rilis. Para penggemar pun menyambut antusias kabar debut VIVIZ ini. Mereka mengaku tidak sabar menantikan konsep apa yang akan dipakai VIVIZ untuk debutnya.
Setelah memutuskan bubar secara mendadak pada Mei 2021 lalu, para mantan member GFRIEND pun memilih berkarier sesuai dengan jalannya masing-masing. Salah satunya, ketiga mantan member GFRIEND yakni, SinB, Eunha, dan Umji yang akan debut sebagi trio dengan nama grup VIVIZ.
Ketiganya diketahui bergabung dengan agensi Big Planet Made (Made) pada awal Oktober 2021 lalu. Di mana melalui akun Twitter resminya, BPM terlihat memposting foto profil baru Eunha, SinB, dan Umji, serta foto profil yang ketiganya dalam satu frame yang sama.
Nama VIVIZ sendiri diambil dari singkatan nama ketiganya. Dalam bahasa Korea, nama asli Eunha dan SinB adalah Eunbi sehingga menjadi "BIBI". Sedangkan "JI" diambil dari nama Umji. Apabila digabungkan akan menjadi "BIBIJI" (bahasa Korea) yang bermakna sebagai singkatan dari nama ketiga member VIVIZ.
Sebelumnya, pada 31 Desember KST, VIVIZ mengumumkan penjualan akhir untuk paket Season's Greetings mereka, serta mengumumkan bahwa paket yang dijual dalam jumlah terbatas tersebut benar-benar terjual habis. Hal ini membuktikan bahwa debut VIVIZ sangatlah dinantikan oleh para penggemarnya.
Bagaimana tanggapan kalian atas kabar VIVIZ? Apakah kalian termasuk NAV?
Baca Juga
-
STAYC Getarkan Jakarta, Awali Tur Dunia 2025 dengan Energi Penuh Gairah
-
Kapan Jurassic World Rebirth Tayang? Cek Jadwal dan Sinopsisnya Disini!
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
Artikel Terkait
Entertainment
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
-
Jisoo dan Zayn Jatuh Cinta Tanpa Memandang Masa Lalu di Lagu Eyes Closed
-
Daemons of the Shadow Realm, Anime Baru dari Kreator Fullmetal Alchemist
-
Emma Watson Akui Rindu Akting, tapi Tak Suka Lakukan Satu Hal Ini
-
Terseret Kasus Pelecehan Seksual, David Del Rio Didepak dari Serial Matlock
Terkini
-
Gagal Redam Lawan, Bukti Skema Dua Bek Tengah Tak Cocok di Timnas Indonesia
-
4 Toner Lokal Calendula, Penyelamat Atasi Kulit Meradang dan Iritasi Ringan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Indra Sjafri Minta Diberi Waktu usai Timnas Indonesia U-23 Dibungkam India
-
Dear Patrick Kluivert, Tolong Jangan Gengsi Tiru Pakem Shin Tae-yong