Akhirnya yang ditunggu-tunggu telah datang. Grup K-pop Red Velvet baru saja merilis album barunya pada pukul 16.00 WIB hari Senin (21/3/2022). Lewat "The ReVe Festival 2022-Feel My Rhythm" ini mereka mengemas enam lagu menjadi satu album. Ada lagu apa saja di album tersebut?
Berikut list dan tambahan keterangan yang dikutip dari Soompi dan Lysn, yuk, simak!
1. Feel My Rhythm
Track pertama sekaligus lagu utama bertajuk "Feel My Rhythm" menjadi pembuka. "Feel My Rhythm" merupakan lagu dance pop yang mengambil sampel dari "Air on the G String" karya Johann Sebastian Bach. Liriknya menceritakan kisah perjalanan yang bebas dan menyenangkan, melintasi waktu dan ruang sambil mengikuti musik. Red Velvet juga merilis MV (music video) untuk lagu ini dan dapat ditonton di YouTube.
2. Rainbow Halo
Di urutan ke-2 ada "Rainbow Halo", lagu dance pop R&B dengan suara clap dan bel yang lembut di atas suara bass yang groovy. Musik itu berpadu dengan vokal Red Velvet yang lembut dan dreamy menjadi daya tarik dari lagu ini.
3. Beg For Me
Lagu ke-3 masih bernuansa dance pop R&B. "Beg For Me" merupakan paduan vokal yang cantik dengan lagu yang ritmis dan dinamis. Lagu ini menceritakan image seolah-seolah susah untuk dirayu dan didapatkan, dan hal tersebut sangat menarik.
4. BAMBOLEO
Dilanjutkan dengan lagu ke-4 yang mengusung tema retro. Lagu "BAMBOLEO" berarti ayunan dalam bahasa Spanyol. Lirik lagu ini menceritakan tentang kondisi tenggelam dalam waktu, menari dengan bebas sepanjang malam.
5. Good, Bad, Ugly
"Good, Bad, Ugly" adalah sebuah lagu R&B bertempo sedang dengan sound bass yang jazzy dan chord yang penuh emosi. Liriknya merupakan sebuah metafora untuk kalimat "Hidup itu seperti sekotak cokelat, kamu tidak akan pernah tahu apa yang akan kamu dapat. Semangat saja menjalani hidup dan nikmati".
6. In My Dreams
Sebagai lagu penutup untuk album "The ReVe Festival 2022-Feel My Rhythm", Red Velvet mempersembahkan "In My Dream" yang merupakan lagu ballad R&B bertempo lambat. Lagu ini diawali dan diakhiri dengan suara khas music box. Liriknya menceritakan keinginan untuk menghabiskan waktu selamanya dengan cinta dari mimpi-mimpi. Vokal Red Velvet yang atraktif memperkuat pesan kerinduan yang menyedihkan.
Itulah keenam lagu baru Red Velvet dari album "The ReVe Festival 2022-Feel My Rhythm". Sudahkah kamu mendengarkannya? Kalau belum, kamu sudah bisa menikmatinya lewat plarform musik favoritmu. Jangan lupa tambahkan ke playlist kalau ada yang jadi favorit, ya!
Baca Juga
- 
                      
              Sering Dikira Sama, Ini Beda Hydrating dan Moisturizing pada Skincare
 - 
                      
              4 Tips Olahraga Tetap Aman dan Nyaman saat Ibadah Puasa
 - 
                      
              Life is Beautiful: Film Musikal dan Road Movie Tentang Permintaan Terakhir
 - 
                      
              Mengenali Berbagai Jenis Edelweis, Apakah Bunga Rawa Termasuk?
 - 
                      
              3 Macam Cara Stek untuk Memperbanyak Tanaman, Ayo Dicoba!
 
Artikel Terkait
Entertainment
- 
                      
              Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
 - 
                      
              Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
 - 
                      
              Bantah Operasi Plastik, tapi Amanda Manopo Kepingin Coba usai Melahirkan?
 - 
                      
              Dituding Liburan dengan Hamish Daud, Sahabat Sabrina Alatas: Jangan Fitnah
 - 
                      
              Say My Name oleh Miyeon i-dle: Perasaan Rindu yang Melekat Setelah Berpisah
 
Terkini
- 
           
                            
                    
              4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
 - 
           
                            
                    
              Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
 - 
           
                            
                    
              Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
 - 
           
                            
                    
              Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita
 - 
           
                            
                    
              Jonatan Christie Raih Juara Hylo Open 2025 usai Singkirkan Wakil Denmark!