Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Shinta Ci
Potret Big Bang (Allkpop)

Banyak idol K-Pop yang akan comeback di bulan April mendatang, mulai dari grup besar yang sudah lebih dari 10 tahun berkarir hingga solois telah lama ditunggu album barunya.

Pecinta K-Pop tentunya sudah tidak sabar untuk melihat idolanya comeback dengan album baru yang memikat. Ini juga akan menandai persaingan yang ketat di tangga musik di bulan April.

 Melansir dari Kbizoom, berikut adalah daftar 6 idol K-pop yang akan comeback di bulan April mendatang setelah sekilan lama hiatus:

1. Big Bang

Potret Big Bang (Kbizoom)

Setelah 4 tahun setelah perilisan 'Flower Road,' Big Bang akan comeback sebagai grup dengan empat anggota. Grup papan atas ini rencananya akan melakukan comeback pada tanggal 5 April 2022.

Seluruh anggota Big Bang pun menunjukkan antusiasme mereka untuk comeback kali ini dengan memposting foto teaser di instagram mereka secara bersamaan. 

Seperti yang diketahui Big Bang sebelumnya telah membuat banyak hits, seperti 'Lie,' 'Last Farewell,' 'Bang Bang Bang,' dan banyak lagi. Para penggemar tentunya sudah tidak sabar menunggu album baru Big Bang rilis.

2. Hong Jin Young

Potret Hong Jin Young (Kbizoom)

Hong Jin Young 'Ratu Trot' juga akan melakukan comeback setelah 1 tahun 5 bulan hiatus. 

Hong Jin Young membuat namanya dikenal publik saat dia merilis lagu 'Love Battery.' Dia juga telah merilis berbagai lagu hit lainnya, seperti 'Thumb Up.'

Hong Jin Young sudah selesai merekam lagu barunya pada bulan Maret ini. Fans sangat menantikan lagu barunya setelah sekian lama.

3. Onew SHINee

Potret Onew SHINee (Kbizoom)

Salah satu vokalis SHINee yaitu Onew,  sedang bersiap untuk comeback dengan musik baru di bulan April ini. Ini akan menjadi comeback pertamanya dalam waktu sekitar 3 tahun 4 bulan sejak mini album pertamanya 'Blue' dirilis pada Desember 2018 lalu.

Onew baru-baru ini memposting foto dirinya berlatih menari di Instagram, mengisyaratkan bahwa dia akan comeback dengan lagu dance

4. Suho EXO

Potret Suho EXO (Kbizoom)

Leader EXO , Suho juga dijadwalkan untuk comeback pada tanggal 4 April 2022 mendatang dengan mini album kedua 'Grey Suit.'  Mini album ini rencananya akan berisi 6 lagu.

Ini adalah comeback pertamanya dalam dua tahun semenjak perilisan mini album pertamanya 'Self Portrait' pada bulan Maret 2020 lalu.

Para penggemar memang sudah banyak mendengar mendengar rumor bahwa Suho akan merilis album baru segera setelah ia keluar dari militer pada bulan Februari ;alu, dan sekarang itu benar-benar akan terjadi.

5. DKZ

Potret DKZ (Kbizoom)

DONGKIZ, grup tempat Park Jae Chan yang memainkan peran utama pria dalam drama 'Semantic Error' akan melakukan comeback pada bulan April mendatang setelah mengubah namanya menjadi DKZ.

Selain itu Wondae, anggota pertama DONGKIZ yang diperkenalkan ke publik telah mengundurkan diri dari grup dan tiga anggota baru direkrut untuk melengkapi DKZ menjadi grup beranggotakan enam orang.

Minat publik terhadap DKZ juga meningkat karena penampilan Park Jae Chan di 'Semantic Error.' Berkat itu, peringkat lagu-lagu DKZ naik di tangga musik dan para pecinta K-pop sangat menantikan lagu-lagu baru dari grup tersebut.

6. DREAMCATCHER

Potret DREAMCATCHER (Kbizoom)

Setelah 1 tahun 3 bulan hiatus, DREAMCATCHER bersiap untuk comeback dengan album baru di bulan April. DREAMCATCHER dicintai oleh penggemar global dengan seri konsep yang unik dan koreografinya yang luar biasa.

Jadi, grup mana yang paling kamu nantikan untuk comeback di bulan April?

Shinta Ci