Girl group asal JYP Entertainment, Twice kembali mencetak rekor di Jepang. Twice menjadi satu-satunya artis wanita asing yang akan menggelar konser selama 3 hari berturut-turut di Tokyo Dome.
Melansir dari Soompi pada Sabtu (23/4/2022), terhitung hari ini, Sabtu 23 April 2022, Twice akan menggelar konser selama tiga malam berturut-turut di Tokyo Dome, salah satu dome terbesar di Jepang dengan kapasitas mencapai 55.000 penonton.
Meskipun rencana awalnya Twice hanya akan tampil selama dua hari berturut-turut pada tanggal 23-24 April 2022, mereka akhirnya menambahkan jadwal hari ketiga karena permintaan tiket yang begitu tinggi. Dan tiket untuk pertunjukkan selama tiga hari itu pun habis terjual dalam waktu sekejap.
Dengan pencapaian ini Twice menjadi satu-satunya artis wanita asing yang akan mengadakan konser di Tokyo Dome selama tiga hari berturut-turut. Tidak hanya itu, grup yang digawangi oleh Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyoung, and Tzuyu ini juga menjadi artis wanita kedua setelah AKB48 yang berhasil meraih pencapaian tersebut.
JYP Entertainment secara resmi mengatakan, "Meskipun memasukan artis lokal Jepang, Twice tetap menjadi artis wanita kedua yang akan mengadakan konser selama tiga hari berturut-turut di Tokyo Dome."
Mengacu pada pencapaian Twice sebagai artis asing tercepat yang berhasil menggelar konser di Tokyo Dome setelah debut, JYP Entertainment mengungkapkan, "Setelah mencetak rekor pada tahun 2019 lalu sebagai artis asing paling cepat tampil di Tokyo Dome sesaat setelah mereka debut, Twice kini kembali mencetak rekor baru yang mengesankan."
Setelah berhasil mencetak rekor untuk girl group di Jepang, Twice juga akan kembali mencetak sejarah dalam waktu dekat ini di Amerika Serikat. Twice akan menjadi artis Kpop wanita pertama yang akan menggelar konser di stadium, dan menjadi artis Kpop kedua yang melakukan hal tersebut, setelah BTS.
Twice rencananya akan menggelar konser di Banc of California Stadium di Los Angeles selama satu malam sebagai konser penutupan tur dunia mereka pada tanggal 14 Mei 2022 nanti. Namun, karena permintaan tiket yang sangat tinggi, mereka pun memutuskan untuk menambahkan hari pada konser penutupan mereka nanti.
Tiket konser penutupan selama dua hari berturut-turut itu pun terjual habis hanya dalam waktu kurang dari satu jam.
Itu tadi kabar terbaru dari Twice dan pencapaian baru mereka yang sangat luar biasa. Selamat untuk Twice.
Baca Juga
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
Artikel Terkait
-
Profil Febru Danar Surya, Ilustrator Bantul di Balik Koreografi Godzila Vs Gundala saat Lawan Jepang
-
Ilustrator di Balik Koreo Gundala vs Godzila di Laga Indonesia Lawan Jepang, Karyanya Curi Perhatian Dunia!
-
5 Alasan Film Monster Pabrik Rambut Wajib Masuk Daftar Tontonan Kamu
-
Usai Timnas Kalahkan Arab Saudi, Netizen Indonesia Berterima Kasih ke Jepang
-
Stray Kids Rilis Album Jepang Bertajuk GIANT: Balasan Elegan Terhadap Hinaan HYBE?
Entertainment
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
Terkini
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga