BIGBANG kembali menambah koleksi daftar kemenangan mereka di ajang musik mingguan dengan memenangkan trofi ke-2 di ajang musik Inkigayo.
Melansir dari Soompi pada Minggu (24/4/2022), acara musik mingguan Inkigayo kembali menayangkan episode terbarunya dengan sederet penampilan baru dari para Idola.
Pada episode kali ini, Inkigayo menominasikan 3 buah lagu untuk memperbutkan posisi pertama, yaitu: 'Still Life' dari BIGBANG, 'Love Dive' milik IVE, serta 'TOMBOY' oleh (G)I-DLE.
Still Life berhasil memenangkan tempat pertama dengan perolehan nilai sebanyak 9394 poin, dengan perincian sebagai berikut: Physical 0 poin, SNS 3000 poin, Pre-voting 121 poin, On Air 237 poin, Real Time Voting 500 poin, dan Digital 5500 poin.
Sementara itu, IVE berada di posisi kedua dengan lagu 'Love Dive' yang berhasil mengantongi nilai 7471 poin, disusul oleh lagu 'TOMBOY' milik (G)I-DLE di urutan ketiga dengan peraihan nilai 6068 poin.
Ini merupakan kemenangan ke-5 lagu Still Life di ajang musik mingguan, sekaligus kemenangan ke-2 secara dua minggu berturut-turut di Inkigayo. Kemenangan ini juga tercatat sebagai kemenangan 'Double Crown' kedua yang berhasil diraih oleh lagu 'Still Life' setelah sebelumnya juga berhasil meraih gelar tersebut di ajang musik M Countdown.
Tidak hanya itu, dengan pencapaian ini kini BIGBANG memiliki total trofi musik mingguan sebanyak 98 trofi, dan membutuhkan 2 trofi kemenangan lagi untuk memecahkan rekor kemenangan ke-100 di ajang musik mingguan. Hal ini memicu para penggemar BIGBANG untuk mewujudkan rekor tersebut.
Dalam episode kali ini BIGBANG juga tidak kembali hadir untuk menerima trofi kemenangan mereka yang kelima kalinya. Meskipun begitu VIP tak kenal lelah untuk terus mempersembahkan kemenangan bagi Idola mereka.
Selain keberhasilan BIGBANG yang memboyong trofi tempat pertama, trofi untuk kategori 'HOT STAGE' kali ini berhasil dimenangkan oleh Onew SHINee dengan lagu comeback terbarunya 'Dice'.
Penampilan dari sederet idola juga turut memeriahkan episode terbaru Inkigayo kali ini, seperti: YOUNITE, DKZ, Song Ga In, EPEX, Hong Ji Yun, Kyeong Seo, IVE, Ghost9, Kwon Eun Bi, NINE.i, Dreamcatcher Rosanna, ILY:1, Just B, CRAVITY, PURPLE K!SS, dan Hong Eui Jin.
Itu tadi kabar terbaru dari BIGBANG dan kemenangan ke-5 lagu 'Still Life' di Inkigayo. Selamat untuk BIGBANG.
Baca Juga
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Artikel Terkait
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Kumpulan Lirik Lagu Rohani Jumat Agung untuk Mengenang Penyaliban Yesus
Entertainment
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
Terkini
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir